adjar.id – Teks berita adalah salah satu jenis teks yang dipelajari pada mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas VII SMP.
Adjarian bisa menyimak materi teks berita ini di dalam buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka kelas VII 101, halaman.
Nah, kali ini kita akan membahas apa yang dimaksud dengan teks berita.
Apa yang Adjarian pikirkan ketika mendengar istikah “teks berita”?
Yap! Sebagian besar dari kita pasti akan terfokus pada kata “berita”.
Teks berita memang memuat informasi actual dan faktual, seperti halnya berita yang bisa kita baca di koran ataupun internet.
O iya, teks berita juga disusun secara objektif, tidak dipengaruhi opini dari si penulis.
“Teks berita bersifat objektif katena tidak dipengaruhi opini penulis.”
Pengertian Teks Berita
Teks berita adalah teks yang memuat peristiwa-peristiwa nyata yang terjadi di dunia ini, Adjarian.
Pada umumnya, teks berita disebarkan melalui berbagai media, baik media cetak maupun media online.
Baca Juga: Teks Berita: Unsur dan Ciri-Ciri