adjar.id - Di bawah ini adalah pembahasan soal bahasa Indonesia seputar teks berjudul "Awas".
Soal tersebut ada di buku Kurikulum Merdeka Bahasa Indonesia Lihat Sekitar kelas IV, halaman 56.
Teks berujudul "Awas" menceritakan peristiwa tabrakan lalu lintas yang dialami oleh tokoh bernama Rudi dan seorang pengendara motor.
Rudi hendak berangkat ke sekolah menggunakan sepeda dan tampak tergesa-gesa.
Saat melewati lampu lalu lintas, ia nekat untuk menerobos padahal lampu belum berwarna hijau.
Lalu, datanglah sepeda motor yang tiba-tiba mendekatinya. Rudi pun refleks mengerem tetapi tetap membuat pengendara tersebut terjatuh.
Rudi merasa bersalah dan takut karena telah membuat pengendara tersebut jatuh.
Nah, kita akan menjawab soal-soal yang berkaitan dengan isi teks tersebut, Adjarian.
Berikut pembahasan soal tersebut yang bisa digunakan sebagai referensi. Yuk, simak!
Berdiskusi
Sampaikan jawaban kalian setelah dipersilakan guru.
Baca Juga: Jawab Soal Melengkapi Kalimat Seputar Teks 'Awas', Buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas IV
1. Di mana Rudi berada?
Jawaban: Saat kejadian tersebut berlangsung, Rudi berada di jalan raya, tepatnya sedang berhenti ketika lampu lalu lintas warna merah menyala.
2. Mengapa pengendara sepeda motor itu marah kepada Rudi?
Jawaban: Pengendara motor marah karena Rudi nekat menyeberang jalan hingga menabraknya, padahal lampu sedang menunjukkan warna merah tanda berhenti.
3. Mengapa Rudi memutuskan maju saat lampu lalu lintas belum berwarna hijau?
Jawaban: Rudi memutuskan untuk maju saat lampu masih menunjukkan warna merah karena ia pikir jalanan sepi dan tidak ada motor melintas.
4. Menurut kalian, bagaimana perasaan Rudi?
Jawaban: Rudi seharusnya merasa bersalah karena telah melanggar peraturan lalu lintas.
Selain itu, Rudi juga merasa bersalah karena menabrak pengendara motor hingga jatuh.
5. Jika kalian menjadi Rudi, apa yang kalian lakukan?
Jawaban: Jika saya menjadi Rudi, saya akan meminta maaf kepada si pengendara motor karena telah menabraknya hingga jatuh.
Saya juga akan menjadikan peristiwa ini sebagai pelajaran dan tidak mengulanginya lagi, meskipun jalanan terlihat sepi.
Nah, itulah pembahasan soal seputar teks berjudul "Awas", Adjarian.