Prinsip Pengelolaan Pertambangan Berkelanjutan, Materi Geografi Kelas 11 SMA Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Selasa, 27 September 2022 | 14:00 WIB
Prinsip pengelolaan pertambangan berkelanjutan sangat penting bagi kelangsungan lingkungan. (unsplash/Shane McLendon)

adjar.id – Sudah tahu prinsip pengelolaan pertambangan berkelanjutan?

Kegiatan pertambangan bisa menimbulkan risiko yang tinggi dan berdampak terhadap lingkungan sosial dan fisik.

Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki kandungan berbagai logam berharga dengan potensi bahan tambang yang melimpah.

Nah, kali ini kita akan membahas mengenai prinsio dari pengelolaan pertambangan berkelanjutan yang menjadi materi geografi kelas 11 Kurikulum Merdeka.

O iya, pertambangan adalah kegiatan pengambilan endapan bahan galian berharga dan bernilai ekonomis dari dalam kulit bumi, baik secara mekainis maupun manual.

Berdasarkan UU No.4 tahun 2009, bahan tambang terbagi menjadi tiga golongan, yaitu golongan A, B, dan C.

Bahan galian A merupakan bahan strategis yang berfungsi untuk pertahanan, keamanan, dan perekonomian negara.

Bahan galian B merupakan bahan vital karena untuk menjamin kepentingan hidup orang banyak.

Sedangkan bahan galian C merupakan bahan yang tidak termasuk dalam bahan galian A dan B, serta mudah didapatkan.

Yuk, kita cari tahu prinsip pengelolaan pertambangan berkelanjutan berikut ini, Adjarian!

“Letak bahan galian berada di permukaan, di bawah permukaan bumi, dan di bawah permukaan air.”

pertBaca Juga: 3 Langkah Mengurangi Dampak Negatif Pertambangan Batu Bara di Indonesia