Jawab Soal Menemukan Paragraf Deskripsi dan Eksposisi dalam Teks Laporan Hasil Observasi, Buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas VIII

By Jestica Anna, Senin, 19 September 2022 | 10:00 WIB
Dalam buku Kurikulum Merdeka Bahasa Indonesia kelas VIII halaman 25-26, terdapat soal-soal yang membahas tentang paragraf deskripsi dan eksposisi LHO. (Pixabay)

adjar.id - Paragraf deskripsi dan kalimat eksposisi sering kali kita temui di dalam teks laporan hasil observasi.

Nah, kali ini kita akan membahas soal-soal tentang paragraf deksripsi dan eksposisi di dalam teks laporan hasil observasi.

Soal-soal tersebut terdapat pada buku Kurikulum Merdeka Bahasa Indonesia kelas VIII halaman 25-26.

Paragraf deskripsi merupakan sbeuah pargaraf yang berisi penggambaran suatu hal secara terperinci, jelas, detail, seperti dapat dilihat, dicium, diraba, dirasakan, dan didengar.

Jika Adjarian menemui paragraf yang berisi gambaran fisik suatu fenomena atau keadaan, sudah dipastikan paragraf tersebut adalah paragraf deskripsi.

Sementara itu, paragraf eksposisi adalah jenis paragraf yang berisi pemaparan informasi, maksud, dan tujuan tertentu supaya para pembaca dapat memperoleh infromasi tambahan.

Misalnya seperti penjelasan penemu lampu, istilah-istilah latin tanaman, dan lain sebagainya.

Pada soal-soal kali ini, sudah disajikan empat paragraf dengan jenis yang berbeda-beda.

Langsung saja kita simak bersama pembahasannya, yuk!

Menemukan Paragraf Deskripsi dan Eksposisi dalam Teks Laporan Hasil Observasi

1. Sepeda motor banyak digunakan untuk pergi bekerja karena termasuk salah satu alat transportasi yang hemat.

Baca Juga: Jawab Soal Struktur Teks Laporan Hasil Observasi, Buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas VIII

Dengan bahan bakar seharga Rp7.800 per liter, pengedara sepeda motor bisa menempuh jarak sejauh 47 kilometer.

Selain itu. Sepeda motor juga bermanfaat untuk memudahkan pengendara dalam mengakses rute-rute sulit, gang-gang sempit, dan jalan-jalan yang macet untuk mencapai tujuan.

- Jenis paragraf: Eksposisi.

2. Penumpang bus nomor 17 penuh sesak. Sebagian penumpang berdiri karena tidak mendapatkan tempat duduk.

Beberapa penumpang yang berdiri berdandar pada kursi penumpang, sementara penumpang lainnya memegang handle grip.

Penumpang yang duduk ibu hamil, ibu dengan anak balita, dan penyandang difabel.

- Jenis paragraf: Deskripsi.

3. Sepeda adalah kendaraan yang umum dipakai anak SMP Perwira. Setiap hari, puluhan anak mengayuh sepeda ke sekolah dan menaruhnya di tempat parkir khusus sepeda yang dbangun sekolah dua tahun lalu.

Datang ke sekolah dengan sepeda seperti menjadi sebuah kebangaan. Anak-anak yang dahulu diantar orang tua mereka dengan mobil atau motor, kini memilih ke sekolah dengan sepeda.

- Jenis paragraf: Eksposisi.

4. Sepeda baru Mira berwarna merah, punya keranjang, dan memiliki bangku boncengan di bagian belakang.

Baca Juga: Jawab Soal Menemukan Gagasan Utama Teks Laporan Hasil Observasi 'Sepeda Motor di Indonesia', Buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas VIII

Bel sepedanya terletak di setang sebelah kanan. Ada kaca spion kecil di setang kiri dan kanan yang berfungsi untuk melihat jika ada kendaraan dari belakang.

- Jenis paragraf: Deskripsi.

Nah, Adjarian, itulah pembahasan soal menemukan paragraf deskripsi dan eksposisi pada teks laporan hasil observasi.