adjar.id - Apa saja ciri-ciri kelompok sosial?
Apa yang dimaksud dengan kelompok sosial?
Kelompok sosial adalah kesatuan atau himpunan individu atau manusia yang hidup secara berdampingan.
Hal tersebut terjadi karena terdapat hubungan timbal balik yang saling berpengaruh untuk tiap anggotanya.
Manusia adalah makhluk sosial yang setiap harinya akan terus berinteraksi antarsesama.
Hal tersebut merupakan kebutuhan yang mendasar yang harus dipenuhi.
Kelompok sosial bisa terjadi atas beberapa alasan seperti dorongan untuk bertahan hidup.
Contoh lainnya adalah dorongan meningkatkan efektivitas dan efisiensi pekerjaan.
Nah, berikut ciri-ciri kelompok sosial.
Yuk, kita pelajari!
"Kelompok sosial adalah himpunan manusia yang hidup bersama karena adanya hubungan timbal balik."
Baca Juga: Macam-Macam Kelompok Sosial Berdasarkan Ikatan Anggota
Ciri-Ciri Kelompok Sosial
1. Terdapat motivasi, dorongan, dan motif yang sama antara individu satu dengan lainnya.
2. Terdapat pembagian tugas dalam kelompok yang bertujuan agar tiap individu memiliki peran dan wewenang tersendiri dalam kelompok.
3. Terjadi interaksi yang menimbulkan akibat, ketika dilakukan oleh anggota satu dengan anggota lainnya.
4. Perilaku yang terus-menerus dilakukan dalam kelompok akan membentuk norma dan nilai yang diusung oleh anggota kelompok.
5. Di dalam kelompok sosial terdapat kepentingan yang berjalan dan berproses.
6. Pergerakan di dalam kelompok sosial berjalan dengan dinamis pada setiap aktivitasnya.
"Kelompok sosial adalah kumpulan orang yang berhubungan satu sama lain secara sadar, tetapi tidak terikat dalam suatu organisasi."
Itulah ciri-ciri kelompok sosial, Adjarian.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan kelompok sosial? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |