Umumnya bek sayap ini posisinya tidak sejajar dengan bek tengah, sedikit maju hampir mendekati pemain tengah.
- Bek Tepi
Bek tepi atau disebut full back merupakan pemain belakang yang posisinya berada di kanan dan kiri pemain bertahan serta sejajar.
Sama seperti bek sayap, bek tepi ini juga bertugas membantu pertahanan dan penyerangan.
3. Gelandang
Gelandang atau pemain tengah adalah posisi dalam sepak bola yang berada di posisi tengah lapangan.
Tugas dari gelandang ini adalah untuk menyalurkan bola dari pertahanan ke penyerangan sehingga terjadi serangan ke daerah lawan.
Gelandang ini juga harus memiliki kelengkapan, baik dari operan bola, bertahan, menyerang, dan tendangannya.
Posisi gelandang dalam permainan sepak bola terbagi menjadi beberapa posisi, di antaranya:
Baca Juga: Ukuran Lapangan Sepak Bola dan Perlengkapan Pesepak Bola
- Gelandang Bertahan
Gelandang bertahan adalah posisi gelandang yang berada tepat di depan pemain bertahan.
Tugas gelandang bertahan ini yaitu mengalirkan bola ke pemain tengah lain dan mencegah bola ke daerah pertahanan.
- Gelandang Serang
Gelandang serang adalah posisi gelandang yang berada tepat di belakang penyerang dan memiliki orientasi lebih menyerang.