Upaya Mengatasi Pengangguran, Materi Ekonomi Kelas 11 Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Senin, 12 September 2022 | 10:30 WIB
Mengadakan pelatihan kerja menjadi salah satu upaya mengatasi pengangguran. (unpslash/Jaime Top)

Investasi bagi perusahaan akan meningkatkan modal perusahaan untuk membuka usaha-usaha baru, sehingga, peyerapan tenaga kerja bisa dilakukan oleh perusahaan.

Dengan adanya kemudahan alur investasi, akan menimbulkan dampak yang sangat luas, Adjarian.

Karena selain bisa menyerap tenaga kerja, investasi juga bisa menggerakkan perekonomian dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

3. Menggalakkan Usaha UMKM

Meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menggiatkan UMKM adalah salah satu upaya mengatasi pengangguran.

Masyarakat dibina dan diberikan bantuan modal untuk membuka lapangan kerjanya sendiri.

Sehingga masyarakat tidak hanya berusaha mencari pekerjaan bagi dirinya sendiri tapi juga bisa membuka lapangan usaha baru.

Hal ini dapat membantu dalam mengurangi angka pengangguran dan meningkatkan kegiatan ekonomi.

“Adanya usaha menggalakkan kegiatan UMKM membuat masyarakat bisa berusaha membuka lapangan usaha baru untuk mengurangi pengangguran.”

4. Program Kerja Sama Luar Negeri

Pemanfaatan kerja sama dengan negara lain bisa dilakukan sebagai usaha penyerapan tenaga kerja Indonesia.

Baca Juga: Jawab Soal Dampak Meluasnya Pengangguran terhadap Perekonomian Negara

Kerja sama dengan negara lain ini dapat dilakukan oleh pihak swasta maupun pemerintah.

Dengan kerja sama tersebut, kesempatan kerja masyarakat semakin terbuka dan permintaan tenaga kerja yang tidak seimbang di dalam negeri bisa teratasi.

Nah, itu tadi Adjarian, beberapa upaya mengatasi pengangguran yang bisa dilakukan, salah satunya membuat pelatihan kerja.

Coba Jawab!

Mengapa dengan pelatihan kerja bisa mengurangi pengangguran?

Petunjuk: Cek halaman 2.