adjar.id - Faktor ekonomi merupakan salah satu penghambat mobilitas sosial, Adjarian.
Mengapa bisa begitu?
Faktor ekonomi merupakan kemampuan ekonomi suatu masyarakat dalam upaya memenuhi kebutuhan dan keinginannya.
Terdapat beberapa variabel dalam faktor ekonomi, seperti jumlah tenaga kerja, tingkat upah, tingkat pendapatan dan daya beli, tingkat suku bunga, dan biaya transaksi.
Nah, mobilitas sosial adalah perpindahan individu dari satu kelas sosial, ke kelas sosial lainnya atau dari strata satu ke strata lainnya.
Perpindahan tersebut bisa dilakukan secara vertikal maupun horizontal.
Faktor ekonomi ini memiliki peranan penting dalam mobilitas sosial.
Faktor ekonomi dapat menunjang dan juga dapat menghambat mobilitas sosial individu.
Berikut alasan faktor ekonomi bisa menjadi penghambat mobilitas sosial masyarakat.
Mengapa Faktor Ekonomi Menjadi Penghambat Mobilitas Sosial?
Mobilitas sosial adalah gerak perpindahan seseorang atau kelompok dari satu kelas sosial ke kelas sosial lainnya.
Baca Juga: Dampak Mobilitas Sosial dalam Masyarakat