Perbedaan Penggunaan Afraid dan Scared dalam Bahasa Inggris

By Jestica Anna, Jumat, 9 September 2022 | 07:30 WIB
Afraid dan scared merupakan dua kata yang memiliki arti serupa, dengan sedikit perbedaan pada penggunaannya. (Unsplash/CalebWoods)

adjar.id - Saat merasa takut, kata bahasa Inggris apa yang biasanya Adjarian ucapkan?

Yap! Sebagian besar dari kita pasti akan menjawabnya dengan "afraid" atau "scared".

Memang benar, kata "afraid" dan "scared" digunakan ketika kita sedang merasa ketakutan.

Jika digolongkan dari jenis katanya, kedua kata tersebut termasuk kata sifat atau adjective.

Lalu, apa perbedaan keduanya?

Nah, kali ini kita akan mempelajari perbedaan penggunaan kata "afraid" dan "scared".

Meskipun artinya sama, tetapi penggunaan kedua kata tersebut memiliki sedikit perbedaan.

Perbedaan Penggunaan "Afraid" dan "Scared"

Afraid

Kata "afraid" digunakan untuk mengekspresikan perasaan takut yang disebabkan oleh rasa khawatir.

Misalnya, takut atau khawatir akan kedatangan binatang buas, ketinggian, tempat yang gelap, dan sebagainya.

Baca Juga: Cara Mengekspresikan Rasa Takut dalam Bahasa Inggris