1. Bagian orientasi dalam struktur teks negosiasi berisi tentang apa?
Jawaban:
Orientasi merupakan struktur pertama dari teks ini. Bagian ini merupakan pengenalan topik atau masalah ke pihak yang bersengketa.
Orientasi berisi tujuan yang ingin disampaikan oleh salah satu pihak.
Pada umumnya, bagian orientasi juga berisi pembuka percakapan, seperti salam, sapaan, dan sejenisnya.
2. Bagian pengajuan dalam struktur teks negosiasi berisi tentang apa?
Jawaban: Pengajuan atau permintaan berisi awal tawaran atau permintaan dari salah satu pihak kepada pihak lain.
3. Bagian penawaran dalam struktur teks negosiasi berisi tentang apa?
Jawaban: Penawaran berisi argumentasi dari pihak yang mengajukan kepada pihak lain untuk mempertahankan tujuannya agar disetujui.
Nah, saat proses tawar-menawar terjadi antara kedua belah pihak, tujuannya adalah untuk mencapai kesepakatan yang saling menguntungkan.
4. Bagian persetujuan dalam struktur teks negosiasi berisi tentang apa?
Baca Juga: 2 Contoh Teks Negosiasi tentang Jual Beli Tanah dan Lingkungan Sekolah
Jawaban: Persetujuan berisi penolakan atau penerimaan dari salah satu pihak dengan alasan tertentu
5. Apa kesepakatan yang terjadi antara kedua belah pihak dalam teks tersebut?
Jawaban: Kesepakatan untuk menambahkan diskon suatu barang hingga mencapai harga yang disepakati bersama.
Nah, demikianlah pembahasan soal struktur teks negosiasi berdasarkan teks yang berisikan percakapan negosiasi.