Jawab Soal Uji Pemahaman Tentang Penerapan Pancasila, Materi PPKn Kelas 11 Kurikulum Merdeka

By Nabil Adlani, Kamis, 1 September 2022 | 15:40 WIB
Bagi warga negara Indonesia terdapat tantangan dalam penerapan Pancasila di kehidupan global. (pixabay)

Sehingga, saat menjalani kehidupan di era modern ini, kita bisa menyaring dampak-dampak negatif dari kehidupan global dengan memegang tebuh penerapan Pancasila.

4. Apa saja tantangan yang dihadapi dalam penerapan Pancasila dalam kehidupan global, serta bagaimana menghadapi tantangan tersebut?

Jawaban: Tantangan yang dihadapi dalam penerapan Pancasila di kehidupan global salah satunya dengan masuknya budaya-budaya asing yang tidak sesuai dengan Pancasila.

Cara yang bisa kita lakukan untuk menghadapi hal tersebut yaitu dengan tetap menerapkan dan melestarikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

Sehingga, kita bisa mencegah pengaruh buruk dari kehidupan global terhadap kehidupan kita sehari-hari.

5. Sebagai warga negara Indonesia dan warga dunia, bagaimana sebaiknya sikap kita dalam menghadapi tantangan kehidupan global?

Jawaban: Ada beberapa sikap yang bisa dilakukan dalam mengdapai tantangan kehidupan global sebagai warga negara Indonesia dan warga dunia, di antaranya

- Mencintai dan membeli produk-produk dalam negeri.

- Mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bangsa.

- Melestarikan tradisi dan budaya Indonesia.

- Mengembangkan rasa cinta nasionalisme dalam diri sendiri.

Baca Juga: Jawab Soal Uji Pemahaman Tentang Peluang dan Tantangan Penerapan Pancasila, Materi PPKn Kelas 10 Kurikulum Merdeka

- Menyaring berbagai informasi yang masuk dari luar.

Nah, itu tadi Adjarian, jawaban dari soal Uji Pemahaman di halaman 57 yang bisa menjadi referensi saat nanti menjawabnya.

Tonton juga video ini, yuk!