adjar.id – Terdapat jenis-jenis kewirausahaan di Indonesia.
Kewirausahaan memiliki peran tersendiri dalam kegiatan ekonomi, terutama dalam perdagangan, Adjarian.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kewirausahaan merupakan perihal tentang wirausaha.
Wirausaha bisa diartikan sebagai seseorang yang melakukan sesuatu dengan kemampuan yang dimiliki untuk mencapai tujuan tertentu.
Jadi, kewirausahaan merupakan kemampuan yang dimiliki seseorang dalam berinovasi mengelola sumber daya yang ada.
Terdapat berbagai jenis kewirausahaan yang bisa dikelompokkan berdasarkan kategori, seperti peran, profil, dan lain sebagainya.
Nah, di Indonesia terdapat tiga jenis kewirausahaan yang paling banyak digeluti oleh masyarakat, lo.
Lalu, apa saja jenis-jenis kewirausahaan di Indonesia tersebut?
Kita cari tahu bersama, yuk, Adjarian!
Jenis-Jenis Kewirausahaan di Indonesia
Terdapat tiga jenis kewirausahaan yang banyak ditekuni atau digeluti oleh masyarakat Indonesia, yaitu:
Baca Juga: Pasar Input Kewirausahaan dan Jenis Teori Laba
1. Industri Kreatif
Industri kreatif merupajan salah satu jenis kewirausahaan yang berkembang sangat pesat di Indonesia.
Terdapat banyak orang atau kelompok yang memenfaatkan peluang ini sehingga mendirikan berbagai usaha kreatifnya.
Nah, industri kreatif merupakan sebuah industri yang memanfaatkan kreatifitas dalam berpikir.
Hal ini juga meluputi berpikir dalam mengembangkan usaha dan menemukan peluang usaha, Adjarian.
Industri kreatif ini ternyata tidak membutuhkan modal yang besar untuk membuatnya, lo.
Akan tetapi, modal utama dalam membuat industri kreatif ini adalah pikiran kreatif dan selalu menawarkan inovasi atau pembaruan.
Contoh industri kreatif di antaranya usaha bidang desain, periklanan, dan lain sebagainya.
2. Startup Bisnis
Startup bisnis adalah suatu jenis kewirausahaan yang juga banyak terdapat di Indonesia.
Hal utama yang dibutuhkan untuk startup bisnis ini adalah akses digital dan jaringan internet.
Baca Juga: Kumpulan Soal dan Jawaban serta Pembahasan Materi Kewirausahaan
Sehingga dapat memudahkan berbagai proses kegiatan dan pelayanan yang dilakukan.
Terdapat tiga jenis startup bisnis yang banyak terdapat di Indonesia, yaitu:
- Startup Edukasi
Startup edukasi adalah startup yang bergerak dalam bidang pendidikan.
- Startup Perdagangan
Startup perdagangan adalah startup yang bergerak di bidang ekonomi, seperti e-commerce.
- Startup Game
Startup game adalah startup yang bergerak di bidang hiburan dan permainan.
3. Usaha Retail
Usaha retail adalah penjualan yang dilakukan secara eceran dan diberikan secara langsung kepada konsumen.
Usaha ini memiliki tingkat risiko yang minim karena bentuk persaingannya hanya terjadi di sesama pedagang saja.
Baca Juga: 2 Sektor yang Dapat Dimasuki Wirausaha
Beberapa contoh usaha retail di Indonesia di antaranya toko kelontong dan minimarket.
Nah, itu tadi Adjarian jenis-jenis wirausaha di Indonesia yang banyak digeluti oleh masyarakat, salah satunya adalah industri kreatif.
Coba Jawab! |
Apa yang jenis startup bisnis yang ada banyak di Indonesia? |
Petunjuk: Cek halaman 3. |