Contoh Hak dan Kewajiban Warga Negara Sesuai dengan Pancasila

By Atika Mayasari, Senin, 15 Agustus 2022 | 11:40 WIB
Setiap warga negara Indonesia memiliki hak dan kewajiban yang sesuai dengan Pancasila. (pxhere)

adjar.id - Ada beberapa contoh hak dan kewajiban warga negara sesuai dengan Pancasila.

Setiap warga negara yang baik harus melaksanakan hak dan kewajibannya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Hak dan kewajiban setiap warga negara Indonesia dibentuk berdasarkan Pancasila, mulai dari sila pertama hingga sila kelima.

Setiap sila dalam Pancasila mengandung nilai-nilai yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

O iya, apa yang dimaksud dengan hak dan kewajiban warga negara?

Hak warga negara adalah semua yang harus didapatkan oleh seorang warga negara.

Jadi, setiap warga negara harus menerima dan menikmati haknya. Hak tersebut tidak boleh diganggu gugat 

Sedangkan kewajiban warga negara adalah hal-hal yang wajib dilakukan oleh seorang warga negara.

Kewajiban warga negara harus ditunaikan agar bisa memperoleh hak warga negara.

Nah, berikut contoh-contoh hak dan kewajiban warga negara sesuai Pancasila.

"Setiap warga negara memiliki hak dan kewajiban sesuai dengan Pancasila."

Baca Juga: Contoh Hak dan Kewajiban Warga Negara di Rumah, Sekolah, dan Masyarakat