Jenis-Jenis Burung Khas Indonesia

By Nabil Adlani, Rabu, 10 Agustus 2022 | 14:00 WIB
Terdapat jenis-jenis burung khas Indonesia, salah satunya Jalak Bali. (pixabay)

1. Elang Jawa

Elang Jawa memiliki nama latin Spizaetus bartelsi yang termasuk dengan jenis burung elang.

Elang Jawa memiliki ukuran tubuh yang bisa mencapai 60 cm, lo.

Bentuk tubuh Elang Jawa berbadan tegap dan memiliki bulu yang lebar berwarna coklat.

O iya, sayap dari Elang Jawa jika membentang bisa mencapai lebar 110 sampai 130 cm.

2. Cendrawasih

Burung Cendrawasih merupakan salah satu jenis burung khas Indonesia dari Pulau Papua. (kompas.com/pesona.travel)

Baca Juga: Mengenal Bagian-Bagian Tubuh Hewan Jenis Burung dan Fungsinya

Burung Cendrawasih merupakan salah satu burung yang habitatnya berada di Pulau Papua.

Julukan dari burung Cendrawasih adalah Bird of Paradise atau burung dari surga.

Julukan ini diberikan karena burung Cendrawasih memiliki keindahan yang tidak ada duanya.

Panjang tubuh dari burung Cendrawasih sendiri sangat beragam, mulai dari 15 sampai 110 cm.