adjar.id - Sejarah kelahiran Pancasila ternyata sudah dimulai sejak zaman praaksara.
Sejarah kelahiran yang dimaksud bukan tentang perumusan atau penetapan Pancasila, tetapi tentang penerapan nilai-nilai Pancasila itu sendiri.
Yap, penerapan nilai-nilai Pancasila ternyata diimplementasikan bangsa Indonesia secara alami, bahkan sebelum para tokoh pendiri bangsa lahir.
Dimulai sejak zaman praaksara di mana manusia sudah mulai melakukan upacara keagamaan.
Dilanjutkan pada zaman kerajaan nusantara yang membawa kemakmuran bagi bangsa dan juga menerapkan nilai-nilai keagamaan.
Tak lupa juga pada zaman kerajaan Hindu-Buddha dan Islam yang mulai banyak dibangun candi, prasasti, hingga masjid.
Tidak hanya itu, penerapan nilai-nilai Pancasila pun masih berlangsung pada zaman kolonial hingga kebangkitan nasional, hingga akhirnya benar-benar dirumuskan sebelum kemerdekaan Indonesia.
Nah, di bawah ini terdapat beberapa contoh soal tentang sejarah lahirnya Pancasila yang bisa digunakan utnuk mengasah pemahaman kita.
Kerjakan bersama, yuk!
Baca Juga: Latar Sejarah Kelahiran Pancasila, Materi PPKn Kurikulum Merdeka Kelas 7
Contoh Soal Sejarah Lahirnya Pancasila
1. Sejak kapan sejarah kelahiran Pancasila dimulai? Sebutkan masa-masa sejarah kelahiran Pancasila!