1. Provinsi Aceh
Provinsi Aceh adalah salah satu provinsi paling utara di Pulau Sumatra dengan ibu kota Banda Aceh.
Aceh menjadi salah satu daerah yang diberikan kewenangan otonomi khusus dan termasuk sebagai daerah istimewa.
Secara administratif, Aceh terbagi menjadi 18 kabupaten dan 5 kota dengan luas wilayah mencapai 58.377 km2.
2. Provinsi Sumatra Utara
Provinsi Sumatra Utara memiliki ibu kota Medan dengan luas wilayahnya mencapai 72.981,23 km2.
Secara total ada 419 pulau yang berada di Provinsi Sumatra Utara, di antaranya Pulau Simuk, Kepulauan Nias, Kepulauan Batu, dan lain sebagainya.
Baca Juga: Daerah di Pulau Sumatra dan Jawa yang Masuk Tahap Pertama Penghentian TV Analog
3. Provinsi Sumatra Barat
Provinsi Sumatra Utara merupakan provinsi yang beribu kota di Padang dengan luas wilayah mencapai 42.013 km2.
Provinsi Sumatra Barat memiliki 12 kabupaten dan 7 kota serta mnejadi tempat bagi suku Minangkabau.
Terdapat tiga bahasa utama yang digunakan di Sumatra Barat, yaitu bahasa Minangkabau, bahasa Mentawai, dan Bahasa Batak.