Sering Tertukar, Ini Cara Penggunaan Kata 'Even' dan 'Event' yang Tepat

By Aldita Prafitasari, Rabu, 27 Juli 2022 | 16:00 WIB
Even dan event memiliki makna, penggunaan, dan pengucapan yang berbeda. (adjar.id/AP)

adjar.id - Apakah Adjarian tahu bagaimana cara penggunaan kata even dan event dalam bahasa Inggris?

Meskipun hanya berbeda satu huruf, namun keduanya memiliki arti, penggunaan, dan pengucapan yang berbeda, lo.

Jika ingin menyebutkan kata even maka pengucapan huruf /e/ seperti pada bunyi /e/ pada kata mengapa.

Nah, jika yang dimaksud adalah kata event maka pengucapan /e/ ditengah kata berbunyi seperti /e/ pada kata bebek.

Arti kata even dan event juga berbeda, Adjarian.

Even merupakan kata yang bisa bertindak sebagai adverb, adjective, dan verb dengan arti yang berbeda.

Contohnya sebagai adverb, even memiliki arti bahkan, malah, dan pula atau juga.

Sedangkan kata event merupakan sebuah noun atau kata benda yang memiliki arti kejadian, kegiatan, atau acara.

Berikut penjelasan selengkapnya tentang penggunaan kata even dan event beserta contoh kalimatnya.

Baca Juga: Perbedaan Penggunaan Kata Well, Better, dan Best dalam Bahasa Inggris

Penggunaan Kata 'Even'

1. Sebagai Kata Keterangan

Sebagai kata keterangan atau adverb, kata even memiliki beberapa arti, antara lain:

Contoh: You don't even know what I was going through, so don't judge me. 

Contoh: It will even more harder to park the car if it is parallel.

Contoh: My mother is so gorgeous, even more when she put on makeup.

Baca Juga: Penggunaan Kata 'Just' dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimatnya

2. Sebagai Kata Sifat

Sebagai kata sifat atau adjective, kata even memiliki beberapa arti, antara lain:

Contoh: The scores of this match were even at 0-0.

Contoh: I have to give my twin little sister anything evenly so they didn't fight.

Contoh: 6 is an even number and 1 is an odd number.

Baca Juga: Perbedaan Penggunaan Kata Rise dan Raise dalam Bahasa Inggris

Contoh: Keep this food at an even temperature so it will not spoil.

3. Sebagai Kata Kerja

Sebagai kata kerja atau verb, kata even memiliki arti:

Contoh: My teacher told us that our class fee have to be evened up.

Penggunaan Kata 'Event'

1. Merupakan Kata Benda

Contoh: My school will held an event for their 50th anniversary of opening school.

Baca Juga: Perbedaan Penggunaan Kata Very, Too, dan Enough dalam Bahasa Inggris

Nah, itulah penggunaan kata even dan event beserta contoh kalimatnya yang bisa kita pelajari, Adjarian.

Coba Jawab!
Kata even sebagai adverb atau kata keterangan memiliki arti ...
Petunjuk: Cek halaman 2.