Jawab Soal Penaksiran Desimal Halaman 84-85, Buku Tematik Kelas 4 Tema 3

By Atika Mayasari, Minggu, 17 Juli 2022 | 17:00 WIB
Angka desimal acuan digunakan untuk melakukan penaksiran desimal. (pixabay)

adjar.id - Pada buku tematik kelas 4 tema 3, terdapat materi matematika tentang penaksiran desimal.

Sebelum melakukan penaksiran desimal, kita perlu memperhatikan desimal acuan, Adjarian.

Desimal acuan, yaitu 0; 0,25; 0, 75; dan 1.

Angka-angka desimal tersebut dapat dijadikan acuan untuk melakukan penaksiran penjumlahan dan pengurangan.

Pada halaman 83, terdapat soal cerita Siti dan ibunya ketika berbelanja di pasar.

Mereka membeli ikan 2,3 kg, udang 0,64 kg, dan daging ayam 1,7 kg.

berdasarkan cerita tersebut, kita diminta untuk menjawab soal penaksiran desimal di halamn 84 dan 85.

Berikut pembahasan soal penaksiran desimal berdasarkan cerita Siti dan Ibunya.

Yuk, simak bersama!

Baca Juga: Aturan Dasar Pembulatan Pecahan Desimal

Jawab Soal Penaksiran Desimal

1. Taksirlah berat ikan dan udang jika digabungkan!