3. Ilustrasi Komik
Ilustrasi komik adalah suatu rangkaian gambar yang memiliki alur cerita yang memudahkan pembaca memahami jalan cerita.
Jadi dalam komik terdapat alur cerita yang digambarkan dengan menggunakan gambar yang saling berkaitan, Adjarian.
Umumnya, komik bisa berupa buku atau lembaran singkat yang memuat gambar dan cerita sekaligus.
“Ilustrasi komik menjadi gambar yang menceritakan alur cerita yang saling dirangkai.”
Baca Juga: Mengenal Jenis-Jenis Gambar Cerita
4. Ilustrasi Karya Sastra
Ilustrasi karya sastra adalah gambar ilustrasi yang terdapat pada sebuah karya sastra, bisa berupa puisi, sajak, atau cerita pendek.
Nah, gambar ilustrasi karya sastra ini berfungsi untuk menjelaskan dan menguatkan isi dari karya sastra yang dibuat.
5. Ilustrasi Vignette
Ilustrasi vignette adalah gambar ilustrasi yang bentuknya dekoratif untuk mengisi ruang kosong di kertas yang berisi narasi atau teks.
Hal ini bertujuan agar teks tersebut lebih terlihat bermakna karena adanya gambar yang bisa mendefinisikan maksud teks.
Nah, itu tadi Adjarian, jenis-jenis gambar ilustrasi yang menjadi salah satu jenis karya seni.