Apa Saja Jenis-Jenis Prisma Segi Enam?

By Nabil Adlani, Senin, 11 Juli 2022 | 11:20 WIB
Prisma segi enam memiliki dua jenis, salah satunya prisma segi enam beraturan. (adjar.id/NA)

adjar.id – Sudah tahu jenis-jenis prisma segi enam?

Prisma segi enam adalah salah satu jenis bangun ruang yang bentuknya berupa prisma.

Bangun ruang memiliki bentuk yang lebih kompleks dibandingkan bangun datar karena bangun ruang mempunyai volume dan luas alas, Adjarian.

Nah, kali ini kita akan membahas mengenai berbagai jenis prisma segi enam yang menjadi materi matematika SMP.

O iya, prisma segi enam adalah bangun ruang tiga dimensi yang memiliki bagian atas dan alas yang bentuknya segi enam.

Selain prisma, ada beberapa jenis bangun ruang lainnya, seperti limas, kubus, balok, dan lain sebagainya.

Prisma ini mempunyai sisi atas dan alas yang bentuknya sama persis, berbeda dengan limas yang bagian atas dan alasnya berbeda.

Yuk, kita cari tahu apa saja jenis-jenis prisma segi enam berikut ini, Adjarian!

“Prisma merupakan bangun ruang yang mempunyai bidang atas dan bidang alas yang sejajar dan kongruen.”

Baca Juga: Apa Saja Ciri Prisma Segi Enam?

Pengertian Prisma Segi Enam

Adjarian, prisma segi enam adalah bangun ruang yang berbentuk tiga dimensi serta memiliki sisi atas dan alas berbentuk segi enam.

Prisma segi enam ini merupakan jenis bangun ruang tiga dimensi yang mempunyai volume.

Nah, bangun ruang prisma segi enam ini berasal dari bangun datar persegi enam yang mempunyai enam buah sisi dan enam buah sudut.

Selain itu, prisma segi enam juga mempunyai rusuk yang tegak, sejajar, dan mempunyai bidang persegi panjang.

Bidang pesegi panjang inilah yang kemudian menjadi penghubung antara bidang alas dan bidang atas dalam prisma segi enam.

O iya, prisma segi enam juga mempunyai diagonal bidang yang sama pada setiap sisi dan ukurannya.

Selain prisma segi enam, ada beragam jenis prisma lainnya, yaitu prisma segitiga, prisma segi empat, dan prisma segi lima.

“Prisma segi enam berasal dari bangun datar segi enam dengan memiliki enam sisi dan enam sudut.”

Baca Juga: Kumpulan Soal dan Rumus Menghitung Prisma Segi Enam

Jenis-Jenis Prisma Segi Enam

Berdasarkan bentuknya, prisma segi enam terbagi menjadi dua jenis, yaitu:

1. Prisma Segi Enam Beraturan

Prisma segi enam beraturan adalah prisma segi enam yang mempunyai sisi yang sama panjang.

Selain itu, prisma segi enam beraturan adalah prisma segi enam yang juga mempunyai enam sudut yang sama besar.

Nah, hal inilah yang kemudian membuat prisma segi enam mempunyai ukuran yang sama pada setiap sisinya.

Hal ini bisa kita lihat dari adanya kesamaan pada panjang setiap sisi prisma segi enam, Adjarian.

Prisma segi enam beraturan ini lebih mudah untuk digunakan untuk menghitung prisma segi enam karena adanya kesamaan ukuran setiap sisinya.

“Prisma segi enam beraturan memiliki panjang sisi yang sama dan besaran sudut yang sama yaitu enam buah.”

Baca Juga: Prisma Segi Enam: Rumus, Cara Menghitung, dan Contoh Soal

2. Prisma Segi Enam Tidak Beraturan

Prisma segi enam tidak beratuan adalah prisma segi enam yang mempunayi dua sisi yang tidak sama antara setiap sisinya.

Adanya ketidaksamaan pada sisi-sisinya inilah yang membuat setiap sudut pada prisma segi enam menjadi tidak sama.

Hal inilah yang kemudian membuat adanya kesulitan bagi kita jika ingin menghitungnya dibanding dengan prisma segi enam beraturan.

Nah, itu tadi Adjarian, jenis-jenis prisma segi enam yang terbagi menjadi dua jenis, salah satunya prisma segi enam beraturan.

Coba Jawab!

Apa yang dimaksud dengan prisma segi enam?

Petunjuk: Cek halaman 2.