Apa yang Dimaksud dengan Embun Upas?

By Rahwiku Mahanani, Jumat, 8 Juli 2022 | 15:40 WIB
Embun upas adalah embun es atau embun beku. (pxhere)

adjar.id - Fenomena embun upas kembali muncul di Dataran Tinggi Dieng pada Kamis (30/6/2022) lalu dan diperkirakan berlangsung hingga Minggu (10/7/2022), Adjarian.

Melansir KBBI, embun adalah titik-titik air yang jatuh dari udara (terutama pada malam hari) atau uap yang menjadi titik-titik air.

Nah, kalau embun upas atau bun upas sederhananya adalah embun es atau embun beku.

Embun upas muncul karena dipicu suhu udara yang cukup dingin.

Tonton video ini, yuk!