3 Pendekatan dalam Geografi Modern

By Nabil Adlani, Rabu, 6 Juli 2022 | 13:00 WIB
Pendekatan dalam geografi modern terbagi menjadi tiga, salah satunya pendekatan keruangan. (unsplash/GeoJango Maps)

1. Pendekatan Keruangan

Pendekatan keruangan adalah pendekatan yang mendasarkan pada perbedaan lokasi dari sifat-sifat pentingnya, seperti perbedaan struktur, proses, dan pola.

Struktur keruangan terkait dengan elemen pembentuk keruangan yang berupa kenampakan garis, titik, dan area.

Sementara pola keruangan berkaitan dengan lokasi distribusi dari ketiga elemen tersebut, Adjarian.

Nah, distribusi dari elemen geografi ini nantinya akan membentu pola seperti memanjang, radial, dan lain sebagainya.

Proses keruangan ini sendiri berkaitan dengan adanya peruaban elemen pembentuk suatui ruang.

“Pendekatan keruangan digunakan untuk mengetahui perbedaan lokasi dari sifatnya, seperti struktur, proses, dan pola.”

Baca Juga: Jenis-Jenis Paradigma Geografi

2. Pendekatan Kelingkungan

Pendekatan kelingkungan tidak hanya mendasarkan pada interaksi organisme lingkungan, tetapi juga terkait dengan fenomena yang ada dan perilaku manusia.

Hal ini karena pada dasarnya lingkungan geografi memiliki dua sisi, yaitu perilaku dan fenomena lingkungan.

Nah, sisi perilaku mencakup dua aspek, yaitu pengembangan dasar dan kesadaran lingkungan.