adjar.id - Kali ini kita akan mempelajari beberapa fitur yang ada pada Microsoft Excel.
Apakah Adjarian pernah menggunakan Microsoft Excel?
Aplikasi ini biasanya digunakan untuk mengolah dan menghitung data yang bersifat numerik atau angka.
O iya, bentuk lembar kerja yang ada pada Microsoft Excel berbeda dengan Microsoft Word, lo!
Pada aplikasi ini, lembar kerja berupa tabel.
Nah, untuk memudahkan Adjarian dalam mengolah data, sebelumnya kita perlu tahu apa saja fitur yang ada pada aplikasi ini.
Di bawah ini terdapat 14 fitur yang ada pada Microsoft Excel.
Daftar di bawah ini lengkap dengan penjelasan dan cara penggunaannya, ya!
Sekarang, simak bersama uraiannya agar lebih paham fitur Microsoft Excel, yuk!
Baca Juga: Bagaimana Cara Membulatkan Angka dalam Microsoft Excel?
Fitur-Fitur pada Microsoft Excel
1. Quick Access Toolbar : Kumpulan tombol pintas yang digunakan untuk perinta umum, misalnya tambahan atau pengurangan sel, hingga menu default (save, undo, dan redo).
2. Ribbon : Kumpulan tab yang sudah disusun berdasar kategori tertentu misalnya home, insert, page layout, formulas.
Masing-masing tab berisi beberapa kelompok perintah, misalnya font, alignment, dan number.
3. Title: Menampilkan dokumen yang sedang dibuka.
4. Name Box: Menampilkan lokasi atau "nama" sel yang dipilih.
5. Cell (Sel): Sel merupakan tiap persegi panjang dalam lembar kerja yang merupakan persimpangan antara kolom dan baris.
6. Row (Baris): Baris merupakan sekumpulan sel yang bergerak kiri ke kanan halaman, yang diidentifikasi dengan nomor.
7. Column (Kolom): Kolom adalah sekumpulan sel yang bergerak dari atas ke bawah halaman yang diidentifikasi dengan huruf.
Baca Juga: Manfaat Menggunakan Aplikasi Pengolah Data Microsoft Excel
8. Formula Bar: Tempat untuk memasukkan atau edit data, formula, atau fungsi yang ada di sel tertentu.
9. Scroll between worksheets: Digunakan untuk menggeser worksheet atau lembar kerja.
Tiap lembar kerja punya satu atau lebih lembar kerja, misalnya sheet1, sheet2,... dst.
Menu klik kanan untuk pilihan lain, klik tab untuk beralih di antaranya.
10. Click to add a new worksheet: Digunakan untuk menambahkan worksheet baru
11. Normal View: Tampilan mode standar yang menunjukkan jumlah sel dan kolom yang tidak terbatas.
12. Page Layout View: Tampilan ini akan membagi worksheet jadi halaman.
13. Page Break View: Pilihan untuk menampilkan overview worksheet untuk membantu ketika menambahkan menu page break.
14. Scroll Bar: Fitur ini diletakkan di bagian paling bawah di sebelah kanan yang berfungsi untuk menggeser tampilan ke atas-bawah atau kanan-kiri.
Baca Juga: Cara Menggunakan Border pada Cell di Aplikasi Microsoft Excel
Nah, Adjarian, itulah beberapa fitur yang ada pada Microsoft Excel lengkap dengan fungsinya.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan formula bar? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |