Kata Ganti Orang Saya, Kamu, Dia, Kalian, Mereka dalam Bahasa Sunda

By Aldita Prafitasari, Minggu, 19 Juni 2022 | 17:30 WIB
Kata ganti orang juga bisa disebut dengan pronomina persona. (Unsplash)

adjar.id - Adjarian tahu apa yang dimaksud dengan kata ganti orang?

Kata ganti orang juga bisa disebut dengan pronomina persona.

Nah, kata ganti tersebut adalah jenis kata yang menggantikan nomina atau frasa nomina.

O iya, kata ganti orang bisa bersifat tunggal maupun jamak, lo.

Kata ganti orang tunggal seperti saya, kamu, dan dia.

Sedangkan kata ganti orang jamak seperti kalian dan mereka.

Nah, dalam bahasa Sunda juga terdapat kata ganti orang yang bisa kita gunakan baik tunggal atau jamak.

Terdapat bahasa Sunda lemes yang bisa kita gunakan untuk situasi formal dan loma untuk yang lebih akrab.

Yuk, kita simak ulasan selengkapnya mengenai kata ganti orang saya, kamu, dia, kalian, mereka dalam bahasa Sunda di bawah ini!

Baca Juga: Istilah Waktu Pagi, Siang, Sore, dan Malam dalam Bahasa Sunda

Kata Ganti Orang Saya, Kamu, Dia, Kalian, Mereka dalam Bahasa Sunda

1. Saya

Lemes: Abdi; simkuring

Loma: Urang

Kasar: Aing

2. Kamu; anda

Lemes: Anjeun; salira

Loma: Manéh

Kasar: Sia

Baca Juga: Contoh Ucapan Selamat Tinggal dalam Bahasa Sunda

3. Dia; beliau

Lemes: Anjeunna; mantenna

Loma: Manéhna

Kasar: Manéhna

4. Kalian

Lemes: Aranjeun

Loma: Maranéh

Kasar: Maranéh

5. Mereka

Baca Juga: Istilah Waktu atau Wanci dalam Bahasa Sunda dalam Sehari Semalam

Lemes: Aranjeunna; marantenna

Loma: Maranéhna

Kasar: Maranéhna

Nah, itulah dia kata ganti orang saya, kamu, dia, kalian, mereka dalam bahasa Sunda yang bisa kita gunakan, Adjarian.

Coba Jawab!

Apa bahasa Sunda lemes dan loma untuk menyebut kata kamu?

Petunjuk: Cek halaman 2.

Simak juga video berikut, yuk!