Bagaimana Cara Mengaktifkan Fitur Pesan Menghilang di WhatsApp?

By Atika Mayasari, Selasa, 14 Juni 2022 | 19:40 WIB
WhatsApp adalah aplikasi media sosial gratis yang dapat digunakan untuk mengirim dan menerima pesan. (pixabay)

Mulai dari pesan dalam bentuk tulisan, suara, gambar, atau video.

Bagi pengguna yang mengatur pesan menghilang di WhatsApp akan membuat pesan yang dikirimkan akan terhapus sendiri setelah dikirim.

Ada pilihan durasi waktu untuk pesan menghilang yang dapat diatur.

Contohnya pesan WhatsApp dapat menghilang dalam waktu 24 jam, seminggu, atau 90 hari.

Namun, perlu diingat meskipun pesan dapat menghilang sesuai waktu yang telah ditentukan tetapi orang lain masih bisa mengambil atau menyimpan pesan kita dengan cara tangkapan layar atau menyalin ke perangkat lain.

Fitur pesan menghilang ini bisa digunakan di segala jenis ponsel, seperti Android atau iOS.

Pengguna WhatsApp perlu memperbarui aplikasi versi terbaru untuk mendapatkan fitur pesan menghilang.

Baca Juga: Cara Menggunakan Fitur Baru WhatsApp Web yang Baru Saja Dirilis

Berikut cara mengatifkan fitur WhatsApp pesan menghilang atau WhatsApp Disappearing Messages.

1. Buka pengaturan WhatsApp.

2. Klik atau pilih Akun.

3. Kemudian klik Privasi.