Bagaimana Cara Pendaftaran Online PPDB Surabaya untuk Jenjang SMP Tahun 2022?

By Jestica Anna, Senin, 13 Juni 2022 | 15:40 WIB
PPDB SMP di Surabaya dimulai pada pertengahan Juni 2022. (Unsplash)

adjar.id – Apakah di sini ada warga Surabaya yang ingin melanjutkan sekolah ke jenjang SMP? Sudah tahu cara mendaftaranya?

Pemerintah Kota Surabaya membuka pendaftaran PPDB SMP tahun 2022 untuk beberapa jalur.

Adapun jalur PPDB SMP Surabaya adalah jalur Afirmasi Mitra Warga (MRB), jalur Perpindahan Tugas Orang Tua, jalur Prestasi Rapor, jalur Zonasi, dan jalur Prestasi Lomba.

Setiap jalur memiliki ketentuan dan jadwal pendaftaran yang berbeda-beda, Adjarian.

Dimulai dari pendaftaran jalur Afirmasi Mitra Warga (MBR) yang dilaksanakan pada 10 Juni, lalu dilanjut jalur-jalur lainnya yang berakhir pada 25 Juni nanti.

Pada PPDB Surabaya untuk jenjang SMP tahun 2022 ini, siswa dipersilakan untuk memilih dua SMP tujuan.

Pemilihan SMP pun juga harus disesuaikan kembali dengan jalur yang dipilih.

Nah, kalau sudah memahami ketentuan dan persyaratannya, hal yang tidak kalah penting adalah langkah cara pendaftaran online.

Simak langkah-langka cara pendaftaran online PPDB Surabaya untuk jenjang SMP di bawah ini, yuk!

Baca Juga: Cara Mengganti Jalur Pendaftaran PPDB

Cara Pendaftaran Online PPDB Surabaya untuk SMP Tahun 2022

1. Pertama-tama, Adjarian perlu menyiapkan NIK dan PIN dari email validasi CPDB “Bukti Validasi Data”

2. Lalu, buka laman https://smp.ppdbsurabaya.net/

3. Klik “Pendaftaran” di bagian atas laman

4. Kemudian, pilih jalur yang sesuai dengan kondisi dan prestasi CPDB

5. Klik “Lihat Jalur >>”

6. Baca dan cek kesesuaian CPDB dengan panduan pendaftaran di jalur tersebut

7. Siapkan dokumen yang diperlukan

8. Klik tombol biru “Daftar Jalur >>” di kanan

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Jalur Zonasi, Afirmasi, Prestasi, dan Perpindahan Tugas dalam PPDB Online Tahun 2021

9. Ketik NIK dan PIN yang diperoleh dari tahap validasi CPDB sesuai Bukti Validasi Data

10. Lalu, pada tahap Konfirmasi Data Siswa, Adjarian perlu cek NIK, nama, tempat tanggal lahir, alamat lengkap, agama, jenis kelamin, nama ayah dan ibu, NPSN sekolah asal, nama sekolah asal, email, nomor HP, status MBR, dan status inklusi

11. Kalau sudah, klik Lanjutkan

12. Pada kotak pop up “Konfirmasi Kesesuaian Data”, jika data sudah benar, klik “Ya”

13. Jika data belum benar, hubungi sekolah asal untuk pembenahan data lewat profil sekolah dan klik “Belum”

14. Kemudian, pada tahap Nilai Rapor, cek lagi nilai rapor dan rata-ratanya

15. Kalau sudah sesuai semua, klik “Lanjutkan”

16. Pada kotak pop up Konfirmasi Nilai Rapor, jika sudah benar, klik “Ya”

17. Jika data nilai rapor tidak benar, hubungi sekolah asal untuk pembenahan data lewat profil sekolah dan klik “Belum”

Baca Juga: Kuota dan Jadwal Pendaftaran PPDB Provinsi Jawa Barat Tahun 2022

18. Memasuki tahap Pilih Sekolah, Adjarian bisa memilih 2 sekolah

19. Klik “Lanjutkan”

20. Di kotak pop up Konfirmasi Pemilihan Sekolah, kalau sudah sesuai pilihan, klik “Ya”, jika belum, klik “Belum”

21. Pada tahap Finalisasi Data, cek kembali data di sistem PPDB SMP Surabaya 2022.

22. Lalu, dapatkan kode OTP untuk bisa mendaftar dengan klik tombol putih “Dapatkan Kode OTP”, dan klik “Baik” Cek inbox email untuk melihat kode OTP yang masuk, kode OTP hanya berlaku 1 jam

23. Masukkan kode OTP yang diterima

24. Klik “Daftar”

25. Pada pop up Konfirmasi Pendaftaran, pastikan sudah memeriksa data pendaftaran sebelum klik “Ya” untuk mendaftar

26. Kalau sudah, di halaman utama laman PPDB, cek status pendaftaran dengan cara klik tombol “Statusku”

Baca Juga: Jadwal PPDB Jawa Timur untuk SMA Sederajat, Jangan Sampai Ketinggalan!

Nah, Adjarian, demikianlah cara pendaftaran online PPDB Surabaya untuk jenjang SMP tahun 2022.

Jangan lupa persiapkan diri, ya!