adjar.id - Pada perhelatan Festival Film Internasional Balinale 2022, diputar sejumlah 63 film dari 26 negara, Adjarian.
Festival film ini akan diadakan di Cinema XXI Beachwalk, Kuta, Bali, mulai 9 Juni hingga 12 Juni 2022.
Perhelatan ini bertujuan untuk menampilkan film bangsa kepada sutradara internasional dan mempromosikan budaya serta lokasi di Indonesia untuk pengambilam film-film Hollywood.
Juri-juri yang diundang pun merupakan orang-orang senior yang memahami teknis, artistik, dan filmis yang mumpuni.
Nah, anggota juri-juri tersebut adalah Robert Chappell, Ismail Basbeth, IGP Wiranegara, Kelli Swazey, dan Robin Gurney.
Adapun tugas dari juri-juri tersebut adalah untuk menilai dan menentukan film-film terbaik dari kategori film cerita panjang, film pendek, dan film dokumenter.
Sebagian besar film-film tersebut merupakan film anyar dan termasuk dalam kelas World Premiere, Asian Premiere, dan Indonesian Premiere.
Apa saja film-film yang bakal dinilai dan ditayangkan dalam Festival Film Internasional Balinale 2022?
Berikut daftarnya.
Baca Juga: Apa Itu Festival Film Internasional Balinale?
Daftar Film yang Dinilai dan Ditayangkan di Festival Film Internasional Balinale 2022
1. Film Dokumenter