5 Tokoh Sentral dalam Kisah Pewayangan Ramayana

By Jestica Anna, Rabu, 8 Juni 2022 | 11:30 WIB
Sri Rama merupakan salah satu tokoh sentral dalam kisah pewayangan Ramayana. (Freepik)

Dalam kisah pewayangan, Sri Rama juga disebut dengan Ramawijaya, Ramabhadra, Raghawa, atau juga Bathara Rama. 

Sri Rama merupakan putra dari Prabu Dasarata dan Dewi Raghu dan berasal dari Kerajaan Ayodya.

Sri Rama merupakan pribadi yang pandai, sakti, serta halus budinya.

Oleh karenanya, ia mendapat anugrah sebagai titisan Sang Hyang Wisnu dan bertugas memusnahkan angkara murka di muka bumi ini.

2. Dewi Shinta

Saat membicarakan Sri Rama, pasti tak bisa dilepaskan dengan Dewi Shinta.

Yap! Dalam kisah Ramayama, Dewi Shinta merupakan pasangan dari Sri Rama, yang ia dapatkan setelah berhasil memenangkan sayembara menarik busur pusaka Kerajaan Mantili.

Baca Juga: Mengenal dan Meneladani Karakter Tokoh Pewayangan Jawa Pandawa Lima

Dewi Shinta juga kerap disebut dengan Sintadewi, Rakyan Sinta, Maithali, atau Janaki.

Ia merupakan anak dari Prabu janaka dan menjadi titisan sang bidadari kayangan, Dewi Sri Widowati.

Dewi Shinta adalah sosok yang sangat setia dan berbakti kepada Sri Rama, hal ini dibuktikannya saat berhasil mempertahankan kesuciannya ketika diculik oleh Rahwana.

3. Rahwana