Jawab Soal Makna Pidato Soekarno yang Berjudul ‘Indonesia Menggugat’

By Nabil Adlani, Selasa, 7 Juni 2022 | 14:00 WIB
Pidato Soekarno berjudul Indonesia Menggugat memiliki makna bagi bangsa Indonesia. (freepik)

adjar.id – Sudah tahu makna pidato Soekarno yang berjudul “Indonesia Menggugat”?

Pertanyaan itu jugalah yang ditanyakan dalam soal Latih Ulangan Akhir Bab buku Sejarah Indonesia kelas 11 edisi revisi 2017 di halaman 238.

Nah, agar bisa menjadi referensi bagi Adjarian, kali ini kita akan membahas mengenai jawaban soal tersebut yang menjadi materi sejarah kelas 11 SMA.

Soekarno yang pada saat itu menjadi pimpinan Partai Nasional Indonesia atau PNI terus menggelorakan program perjuangan.

Soekarno memberikan kritik tajam terhadap kekejaman penjajahan dan imprealisme yang terus dilancarkan oleh Belanda.

Hal ini membuat PNI di bawah pimpinan Soekarno terus menerus mendapatkan tekanan dari Belanda, Adjarian.

Hingga akhirnya, Soekarno ditangkap oleh pihak Belanda dengan tuduhan membahayakan pemerintahan Belanda di Indonesia.

Sebelum divonis bersalah, Soekarno membacakan pidatonya yang berjudul “Indonesia Menggugat”.

Yuk kita simak penjelasan mengenai makna pidato Soekarno yang berjudul “Indonesia Menggugat” dengan upaya penguatan jati diri keIndonesiaan.

Baca Juga: Perjuangan Pahlawan Kemerdekaan Indonesia di Berbagai Daerah

Makna Pidato Soekarno

Pidato Soekarno yang berjudul “Indonesia Menggugat” ikut membangun kesadaran tentang dampak penjajahan dan imprealisme modern yang akan membawa kesengsaraan.