adjar.id - Apakah sebelumnya Adjarian pernah membuat dialog yang berisi ungkapan pujian dalam bahasa Inggris?
Dalam bahasa Inggris, ungkapan pujian disebut dengan expressing compliment.
Ungkapan satu ini diutarakan ketika melihat sesuatu yang indah atau saat ingin mengapresiasi hasil karya orang.
Adjarian bisa menggunakan berbagai macam kata sifat atau adjective, seperti “wonderful”, “beautiful”, “great”, dan semacamnya.
Bisa juga dalam bentuk frasa, misalnya, “What a beautiful painting!”, “You did great!”, dan “I’m proud of you”.
O iya, pujian-pujian seperti ini bisa meningkatkan suasana hati orang lain, sehingga membuatnya lebih bersemangat, lo.
Dalam mata pelajaran Bahasa Inggris, materi expressing compliment atau giving compliment ini dipelajari saat duduk di bangku kelas 10 SMA.
Nah,berikut contoh dialog expressing compliment.
Simak bersama, ya!
Baca Juga: Bagaimana Cara Memuji Penampilan Orang dalam Bahasa Inggris?
Contoh Dialog Expressing Compliment
Putri: Hello, Diana. What are you doing now?
Diana: Hi, Putri! I'm gardening my house.
Daughter: Wow! Your garden looks so beautiful!
Diana: Thank you, Putri.
Putri: By the way, where did you buy the artificial grass?
Diana: I bought it at the flower shop near our school.
Putri: Oh, I know the place. What is its function? Isn't there real grass already?
Diana: Yes, artificial grass can be used for sitting, because if we sit on real grass, I am afraid of insects and dirt.
Baca Juga: Ciri-Ciri Kalimat Ajakan dan Pujian serta Contohnya
Putri: What a great idea!
Diana: Your garden is nice too! I love the orchid flower arrangements!
Putir: Thank you very much!
Diana: My garden is not complete, I haven't bought cacti and hanging flowers, it's still very empty.
Putri: No, you have decorated it well. You did a very good job!
Diana: Really? Thanks for the appreciation, Diana. You make me relieved.
Putri: You're welcome.
Terjemahan
Putri: Halo, Diana. Apa yang sedang kamu lakukan?
Baca Juga: Ungkapan Memuji atas Sifat Baik Orang Lain dalam Bahasa Inggris
Diana: Hai, Putri! Aku sedang menata taman rumahku.
Putri: Wow! Taman rumahmu tampak begitu indah!
Diana: Terima kasih, Putri.
Putri: Ngomomg-ngomong di mana kamu membeli rumput sintetis itu?
Diana: Aku membelinya di toko bunga di dekat sekolah kita.
Putri: O iya, aku tahu tempatnya. Apa fungsinya? Bukankah sudah ada rumput asli?
Diana: Iya, rumput sintetis itu bisa digunakan untuk duduk, sebab kalau duduk di rumput asli ditakutkan ada serangga dan kotor.
Putri: Ide yang bagus!
Diana: Taman rumahmu juga bagus! Aku suka rangkaian bunga anggreknya!
Baca Juga: Cara Memberikan Pujian atau Memuji dalam Bahasa Inggris
Putri: Terima kasih banyak!
Diana: Tamanku belum lengkap, aku belum membeli kaktus dan bunga gantung, masih sangat kosong.
Putri: Tidak, kamu sudah mendekorasikannya dengan baik. Kamu melakukan kerja yang sangat bagus!
Diana: Benarkah? Terima kasih untuk apresiasinya, Diana. Kamu membuatku lega.
Putri: Sama-sama.
Nah, demikianlah contoh dialog expressing compliment atau ungkapan pujian dalam bahasa Inggris.
Coba Jawab! |
Kapan ungkapan pujian disebut atau expressing compliment perlu diutarakan? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |