Raih 2 Gelar dari Stanford University, Begini 5 Cara Belajar Maudy Ayunda

By Jestica Anna, Minggu, 29 Mei 2022 | 16:00 WIB
Maudy Ayunda memiliki sejumlah cara belajar selama mengenyam pendidikan. (Freepik)

adjar.id – Siapa yang ingin berprestasi seperti Maudy Ayunda? Ternyata, ia memiliki cara belajar tersendiri, lo.

Maudy Ayunda merupakan salah seorang public figure yang memperhatikan pendidikan, Adjarian.

Setelah lulus SMA, Maudy berkuliah di Oxford University jurusan Philosophy, Politics, and Economy (PPE) dan lulus pada tahun 2016.

Belum puas sampai di situ, perempuan kelahiran Jakarta ini kemudian melanjutkan studi magister di Stanford University setelah sebelumnya juga berhasil diterima di Harvard University.

Di Stanford University, Maudy mengambil program Joint Degree, Adjarian, sehingga memungkinkanya mengambil dua jurusan sekaligus.

Maudy berhasil lulus dengan predikat cumlaude dan mendapat dua gelar sekaligus, yakni Master of Business Administration (M.B.A) untuk jurusan bisnis dan Master of Arts (M.A) untuk jurusan Pendidikan.

Begitu cemerlangnya prestasi akademik Maudy, membuat banyak orang bertanya-tanya, “Kira-kira, bagaimana cara ia belajar?”.

Nah, bagi Adjarian yang juga penasaran, berikut beberapa tips belajar yang diterapkan Maudy Ayunda selama menempuh pendidikan.

Simak, yuk!

Baca Juga: Lulus dari Waseda University, Ini 5 Tips Belajar ala Jerome Polin

Cara Belajar ala Maudy Ayunda

1. Pahami Konsepnya