7 Jurusan yang Berhubungan dengan Profesi Penyiar di Media Televisi dan Radio

By Atika Mayasari, Senin, 30 Mei 2022 | 07:00 WIB
Profesi penyiar bertugas memberikan informasi kepada masyarakat umum. (freepik)

1. Ilmu Komunikasi

Juusan Ilmu Komunikasi mempelajari berbagai bentuk komunikasi, salah satunya komunikasi massa.

Ketika mengambil jurusan Ilmu Komunikasi, mahasiswa kan mempelajari tentang media massa, public speaking, dan jurnalistik.

Pelajaran tersebut sangat berhubungan dengan profesi penyiar, Adjarian.

2. Penyiaran

Jurusan Penyiaran (Broadcasting) akan mempelajari dunia siaran, baik televisi atau radio.

Selain itu, jurusan ini juga akan mempelajari proses produksi acara televisi, serba-serbi program berita hingga teknik membawakan berita akan masuk pada materi perkuliahan.

Jadi, jurusan Penyiaran sangat berhubungan dengan profesi penyiar karena akan lebih banyak mempelajari tentang dunia penyiaran.

Baca Juga: Fungsi Media Massa dan Efek Pemanfaatan Media Massa

3. Jurnalistik

Jurusan Jurnalistik berhubungan dengan profesi penyiar.

Meskipun jurusan Jurnalistik lebih pada profesi seorang jurnalis, tapi pemahaman dan penguasaan ilmu jurnasitik dapat dipakai ketika ingin menjadi penyiar. Misalnya ketika menjadi penyiar pembawa acara berita.