Jawab Soal Menentukan Ide Pokok Teks 'Gerak Kupu-Kupu', Kelas 5 Tema 1

By Atika Mayasari, Sabtu, 21 Mei 2022 | 10:30 WIB
Kupu-kupu melakukan gerak berpindah dari satu tempat ke tempat lain menggunakan sayapnya. (pixabay)

adjar.id - Pada buku tematik kelas 5 tema 1 di halaman 53, terdapat teks bacaan yang berjudul "Gerak Kupu-Kupu".

Setelah membaca teks "Gerak Kupu-Kupu", kita diminta untuk menentukan ide pokok masing-masing paragraf bacaan tersebut.

Teks "Gerak Kupu-Kupu" memiliki empat paragraf, Adjarian.

Teks tersebut menceritakan tentang organ gerak yang dimiliki kupu-kupu.

O iya, kupu-kupu adalah hewan avertebrata, yaitu hewan yang tidak memiliki tulang belakang.

Kupu-kupu memiliki organ gerak sayap.

Sayap kupu-kupu memiliki warna yang berbeda-beda, lo.

Dengan sayapnya, kupu-kupu bisa terbang sejauh ribuan kilometer.

Yuk, kita simak bersama jawaban tentang ide pokok teks "Gerak Kupu-Kupu" berikut ini, Adjarian!

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Kupu-Kupu, Salah Satunya Berusia Sangat Singkat

Gerak Kupu-Kupu

Kupu-kupu adalah hewan yang lucu. Warnanya indah dan menarik. Banyak orang menyukainya. Dia terbang dan hinggap pada bunga-bunga. Badannya kecil, namun memiliki sayap yang lebar. Sukakah kamu pada kupu-kupu?