Contoh Report Text tentang Gempa Bumi

By Jestica Anna, Minggu, 15 Mei 2022 | 12:30 WIB
Penulisan report text didasarkan pada hasil penelitian dan pengamatan.
Penulisan report text didasarkan pada hasil penelitian dan pengamatan. (Unsplash/AnnieSpratt)

Then, shallow fault earthquakes are earthquakes which center is less than 60 km from the earth's surface.

Terjemahan

Gempa Bumi

Gempa bumi merupakan guncangan yang terjadi di permukaan bumi akibat dari adanya pelepasan energi dari dalam yang kemudian menciptakan gelombang seismik.

Gempa bumi umumnya disebabkan karena pergeseran kerak bumi atau lempeng bumi. Gempa ini disebut dengan gempa tektonik.

Selian itu, terjadinya gempa bumi juga bisa disebabkan oleh letusan gunung api atau biasa disebut dengan gempa vulkanik.

Baca Juga: Contoh Teks Analytical Exposition tentang Pentingnya Penggunaan Masker

Frekuensi gempa bumi yang terjadi di suatu wilayah mengacu kepada jenis dan besarnya gempa bumi yang dialami selama periode waktu.

Berdasarkan teori lempeng tektonik, permukaan bumi ini terpecah dan terbagi menjadi sejumlah lempeng tektonik besar.

Lempeng-lempeng tektonik tersebut bebas bergerak dan saling berinteraksi satu sama lainnya di daerah perbatasan lempeng-lempeng tektonik.

Daerah perbatasan lempeng tektonik inilah yang kemudian menjadi tempat kondisi tektonik yang aktif dan berpotensi terjadinya gempa bumi.

Selain klasifikasi berdasarkan penyebabnya, gempa bumi juga dapat diklasifikasikan berdasarkan kedalamannya.

Gempa bumi dalam merupakan jenis gempa yang pusatnya berada  lebih dari 300 km di bawah permukaan bumi.

Sementara gempa bumi menengah berpusat di antara 60 km hingga 30 km di bawah permukaan bumi.

Lalu, gempa bumi dangkal adalah gempa bumi yang pusatnya berada kurang dari 60 km dari permukaan bumi.

Nah, itulah contoh report text tentang gempa bumi.

Baca Juga: Contoh Teks Biografi Jenderal Sudirman Lengkap dengan Strukturnya

Sekarang, Adjarian bisa mengamati objek di sekitar dan mulai menulisnya menjadi report text.

Tonton video ini, yuk!