Jawab Soal Menghitung Luas Bangun Datar Segitiga, No 3-4 Kelas 4 SD

By Jestica Anna, Senin, 9 Mei 2022 | 15:30 WIB
Segitiga merupakan bangun datar yang terdiri atas tiga sisi dan memiliki tiga titik sudut. (Unsplash)

adjar.id – Di bawah ini adalah pembahasan soal matematika materi menghitung luas segitiga nomor 3 dan 4 pada buku paket Senang Belajar Matematika halaman 144.

Ada banyak jenis segitiga, Adjarian. Salah satunya adalah segitiga siku-siku.

Segitiga siku-siku adalah jenis segitiga yang salah satu sisinya tegak lurus dan membentuk sudut 90 derajat.

Nah, jenis segitiga satu ini memiliki dua sisi yang saling tegak lurus dan memiliki satu sisi miring.

Untuk menghitung luasnya sama dengan menghitung luas segitiga pada umumnya, yaitu “1/2 x alas x tinggi”.

Akan tetapi, terkadang salah satu sisi segitiga siku-siku belum diketahui panjangnya, sehingga kita perlu mencarinya.

Untuk mencari salah satu sisi segitiga siku-siku, kita bisa menggunakan rumus pitagoras, yaitu “c2 = a2 + b2”.

Kemudian tinggal disesuaikan dengan posisi sisi yang dicari.

Langsung saja kita simak pembahasan soalnya, yuk!

Baca Juga: Jawab Soal Menghitung Luas Bangun Datar Segitiga, No 1-2 Kelas 4 SD

Ayo Mencoba

3. Ayah Edo akan menanam rumput gajah mini pada taman belakang rumahnya yang berbentuk segitiga. Pada taman tersebut sisi terpanjangnya 10 m, sedangkan sisi terpendeknya 6 m. Misalkan harga rumput gajah mini Rp15.000,00 per m², berapakah yang dibutuhkan Ayah Edo untuk menanam rumput gajah mini pada tamannya?

Pembahasan: Pada soal di atas, kita diminta untuk mencari harga keseluruhan rumput gajah mini yang diperlukan untuk taman Ayah Edo.

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mencari luas taman yang berbentuk segitiga siku-siku tersebut.

Nah, karena sisi tingginya belum diketahui, maka kita perlu mencari panjang sisi tinggi taman segitiga menggunakan teorema pitagoras.

Sisi miring2 = Sisi alas2 + sisi tegak2

102 = 62 + sisi tegak2

Sisi tegak2 = 102 – 62

Sisi tegak2 = 100 – 36

Baca Juga: Ciri-Ciri Segitiga Siku-Siku, Segitiga Sama Kaki, dan Segitiga Sama Sisi

Sisi tegak2 = 64

Sisi tegak = √64

Sisi tegak = 8

Setelah mengetahui panjang sisi tegak, kini kita bisa mnghitung luas segitiga.

Luas (L) = 1/2 x a x t

L = 1/2 x 6 x 8

L = 1/2 x 48

L = 24 m2

Langkah terakhir adalah menghitung biaya untuk penanaman rumput gajah mini dnegan cara mengalikan harga per meter dengan luas taman.

Baca Juga: Mengenal Sudut Dalam dan Sudut Luar Segitiga

Harga keseluruhan = Harga rumput gajah per meter x luas taman

Harga keseluruhan = Rp15.000 x 24

Harga keseluruhan = Rp360.000

Jadi, Ayah Edo perlu mengeluarkan biaya sebanyak Rp360.000 untuk menanam rumput gajah mini di tamannya.

4. Jika satu batang korek api panjangnya 4 cm, berapakah luas daerah yang dibatasi oleh korek api pada gambar berikut?

Segitiga siku-siku yang tersusun dari batang korek api, soal nomor 4. (via Tangkapan Layar Buku Senang Belajar Kelas 4 SD Kemendikbud)

Pembahasan: Berbeda dengan soal sebelumnya, kali ini kita diminta untuk menghitung luas segitiga yang tersusun dari batang korek api.

Jika tinggi dan alas segitiga masing-masing tersusun dari 4 korek api yang berukuran 4 cm, maka panjang sisi tinggi dan alas segitiga tersebut masing-masing adalah 16 cm.

Selanjutnya, kita bisa langsung menghitung menggunakan rumus luas segitiga.

Luas (L) = 1/2 x a x t

Baca Juga: 6 Jenis Segitiga

L = 1/2 x 16 x 16

L = 1/2 x 256

L = 128

Jadi, luas segitiga tersebut adalah 128 cm2.

Nah, itulah pembahasan soal matematika materi menghitung luas segitiga, Adjarian.

Tonton video ini, yuk!