Macam-Macam Ekosistem Air

By Rahwiku Mahanani, Sabtu, 30 April 2022 | 09:30 WIB
Ekosistem air adalah salah satu jenis ekosistem yang ada di bumi. (pixabay)

adjar.id - Tahukah Adjarian macam-macam ekosistem air?

Salah satu yang dipelajari dalam biologi adalah ekologi. Ekologi merupakan ilmu yang mempelajari makhluk hidup, seperti hewan, tumbuhan, dan manusia yang hidup berdampingan dan saling memengaruhi di dalam lingkungan.

Nah, makhluk hidup ini dipelajari dalam enam jenjang berbeda, Adjarian.

Ada jenjang individu, populasi, komunitas, ekosistem, bioma, dan biosfer.

Individu adalah makhluk hidup tunggal, contohnya seorang manusia, seekor sapi, atau satu pohon kelapan.

Populasi adalah sekelompok individu dari satu macam spesies, misalnya populasi singa.

Komunitas adalah kelompok berisikan populasi yang terdiri dari beragam spesies yang hidup bersama-sama.

Ekosistem adalah suatu kelompok yang memiliki ciri khas tersendiri yang terdiri atas sejumlah komunitas berbeda.

Bioma adalah berbagai ekosistem yang ada di wilayah geografis yang sama dengan kondisi iklim dan lingkungan yang sama pula.

Baca Juga: 3 Tingkatan Keanekaragaman Hayati: Gen, Jenis, dan Ekosistem

Biosfer adalah seluruh bioma yang ada di bumi.

Nah, yang akan kita bahas kali ini adalah seputar ekosistem, tepatnya ekosistem air.