Biasanya pawai takbir keliling dilakukan dengan berjalan kaki dan mebawa obor sebagai sumber cahaya.
Ada juga pawai takbir keliling yang menaiki truk sambil menabuh bedug.
Pawai takbir keliling masa itu sangat ramai didukung dengan hiasan serta lampu yang berwarna-warni.
2. Menyalakan Kembang Api
Kembang api biasanya dinyalakan pada malam Lebaran atau saat berkumpul dengan keluarga dan teman-teman.
Kembang api akan menghasilkan api cantik yang berpijar-pijar.
Biasanya anak kecil generasi 90-an akan membeli kembang api dan menyalakan bersama teman lainnya.
Baca Juga: 5 Tradisi Mudik di Berbagai Negara Dunia, Salah Satunya Negara Turki
3. Membeli Pakaian Baru
Pada tahun 90-an, jual beli barang secara online belum berkembang seperti sekarang.
Sehingga antusias membeli pakaian baru akan terasa di berbagai toko pakaian di setiap daerah.
Anak generasi 90-an memiliki tradisi membeli pakaian baru yang akan dipakai saat Lebaran.