adjar.id – Penggunaan kata that dan which dalam bahasa Inggris memiliki perbedaan, Adharian.
Kata that dan which merupakan kata ganti atau pronoun dalam bahasa Inggris.
Nah, pronoun ini memiliki beberapa jenis salah satunya, yaitu relative pronoun yang berfungsi untuk menerangkan kata benda atau menggabungkan suatu kalimat.
Kata that dan which memiliki arti yang sama yakni yang, hal inilah yang membuat kita kebingungan dalam memggunakannya.
O iya, biasanya kata that dan which digunakan untuk menggabungkan kalimat yang terdiri atas anak kalimat dan induk kalimat.
Jadi, penggunaan kata that dan which yaitu sebagai relative pronoun yang fungsinya sebagai penggabung kalimat.
Kata that dalam relative pronoun bisa digunakan untuk menjelaskan suatu objek atau subjek berupa orang dan benda.
Sementara kata which hanya bisa digunakan untuk menjelaskan benda saja, Adjarian.
Yuk, kita cari tahu contoh penggunaan kata that dan which dalam bahasa Inggris berikut ini!
Baca Juga: Contoh Penggunaan Kata It dan This dalam Bahasa Inggris
Penggunaan Kata That dan Which
Berikut beberapa contoh penggunaan kata that dan which dalam bahasa Inggris, yaitu:
1. Penggunaan Kata That
Kata that biasanya digunakan untuk menjelaskan suatu objek atau subjek yang berupa manusia atau benda.
Contohnya:
- He has a shirt that you like.
(Dia punya baju yang kamu suka.)
- He eats food that can make him become thin
(dia makan makanan yang bisa membuatnya kurus.)
Baca Juga: Penggunaan Kata This, That, These, dan Those dalam Bahasa Inggris
- A drink that you drink is very healthy.
(Minuman yang kamu minum sangat sehat.)
- She should find a key that could open this door.
(Dia harus menemukan kunci yang bisa membuka pintu ini.)
- He eats foods that us hught in calorie.
(Dia makan makanan yang tinggi kalori.)
2. Penggunaan Kata Which
Kata which memiliki arti yaitu "yang". Di dalam relative clause kata ini biasanya digunakan untuk mengganti kata benda dan tidak bisa digunakan pada manusia.
Contohnya:
Baca Juga: Kumpulan Soal dan Jawaban Bahasa Inggris Perbedaan Bring dan Take
- A phone which I use is your.
(Telepon yang saya gunakan adalah punyamu.)
- A comic which you read is very great comic.
(Komik yang kamu baca adalah komik yang sangat bagus.)
- A computer which I use is broken.
(Komputer yang saya gunakan sudah rusak.)
- There is a cake which has lots of cheese and chocolate.
(Ada kue dengan keju dan cokelat yang banyak.)
- They need a house which has large yard.
Baca Juga: Kumpulan Soal dan Jawaban Bahasa Inggris Perbedaan Bring dan Take
(Mereka membuhkan sebuah rumah yang memiliki halaman luas.)
Nah, itulah tadi Adjarian, beberapa contoh penggunaan kata that dan which dalam bahasa Inggris yang termasuk ke dalam relative pronoun.