adjar.id – Adjarian, sudah tahu materi IPS yang sering keluar di UTBK SBMPTN?
Pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 resmi ditutup oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi atau LTMPT pada Sabtu, 16 April 2022 kemarin.
Pada proses pendaftaran tersebut total terdapat 800.852 calon mahasiswa yang sudah melakukan pendaftaran untuk mengikuti tes UTBK SBMPTN 2022.
Nah, dari total pendaftar tersebut pendaftar paling banyak terdapat dari bidang Soshum dengan total pendaftar 371.292 peserta.
Sementara untuk bidang Saintek total pendaftarnya mencapai 359.983 peserta dan bidang campuran pendaftarnya mencapai 67.716 peserta.
O iya, proses pelaksanaan tes UTBK SBMPTN 2022 sendiri akan dilaksanakan dalam dua gelombang, lo.
Gelombang pertama akan dilaksanakan pada 17 sampai 23 Mei 2022 dan gelombang kedua akan dilaksanakan pada 28 Mei sampai 3 Juni 2022.
Dari jawab tes tersebut, kita masih memiliki waktu sekitar satu bulanan untuk mempersiapkan diri agar bisa bersaing dengan peserta lainnya, Adjarian.
Mempelajari materi UTBK SBMPTN tahun sebelumnya menjadi salah satu cara yang tepat untuk mempersiapkan diri, yuk, cari tahu materi IPS yang sering keluar berikut ini!
Baca Juga: Jelang Tes UTBK SBMPTN 2022, Ini Materi IPA yang Sering Keluar
Materi IPS yang Sering Keluar di UTBK SBMPTN
Berikut ini beberapa materi IPS dalam TKA Soshum yang sering keluar di UTBK SBMPTN, terdiri dari:
1. Materi Geografi
Materi pelajaran geografi yang sering keluar di UTBK SBMPTN, yaitu:
- Atmosfer
- Interaksi Desa dan Kota
- Pengelolaan Sumber Daya Alam
- Peta
- Penginderaan Jauh
Baca Juga: Berapa Alokasi Waktu dan Pembagian Waktu Pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022?
- Hidrosfer
- Antroposfer
- Mitigasi Bencana Alam
- Litosfer
- Biosfer
- Konsep Wilayah dan Tata Ruang
- Negara Maju dan Berkembang
- Hakikat Geografi
- Pedosfer
Baca Juga: 3 Jenis Materi UTBK SBMPTN 2022
- Lingkungan
- Sistem Informasi Geografi
- Industri
- Posisi Strategis Indonesia
Nah, jumlah soal UTBK SBMPTN 2022 untuk materi geografi ini diperkirakan antara 2 sampai 12 soal.
2. Materi Ekonomi
Materi pelajaran ekonomi yang sering keluar di UTBK SBMPTN, yaitu:
- Pendapatan Nasional
- Mekanisme Pasar dan Elastisitas
Baca Juga: Resmi Ditutup, Kapan Jadwal Pelaksanaan Tes UTBK SBMPTN 2022?
- Siklus Akuntansi
- Badan Usaha dan Ketenagakerjaan
- Konsep Dasar dan Sistem Ekonomi
- Kebijakan Moneter, Uang, Bank, dan Inflasi
- Bentuk dan Jenis Pasar
- Perilaku Konsumen dan Produsen
- Biaya Produksi
- Perdagangan Internasional
- Kebijakan Fiskal
Baca Juga: Ditutup Hari Ini, Berikut Dokumen yang Wajib Dibawa saat UTBK SBMPTN 2022
- Manajemen
Nah, jumlah soal UTBK SBMPTN 2022 untuk materi ekonomi ini diperkirakan antara 1 sampai 10 soal.
3. Materi Sosiologi
Materi pelajaran sosiologi yang sering keluar di UTBK SBMPTN, yaitu:
- Konflik dan Integrasi Sosial
- Diferensiasi dan Stratifikasi Sosial
- Kelompok Sosial dan Masyarakat Multikultural
- Perilaku Menyimpang dan Pengendalian Sosial
- Interaksi Sosial
Baca Juga: 5 Jurusan Favorit di Undip dalam UTBK 2021, Ada Prodi Incaranmu?
- Hakikat Perubahan Sosial
- Mobilitas Sosial
- Modernisasi dan Globalisasi
- Hakikat Ilmu Sosiologi
- Sosiologi dan Kepribadian
- Penelitian Sosial
- Lembaga Sosial
- Nilai, Norma, dan Keteraturan Sosial
- Masalah Sosial
Baca Juga: 25 Prodi Baru di UTBK SBMPTN 2022, Ada yang Kamu Minati?
Nah, jumlah soal UTBK SBMPTN 2022 untuk materi sosiologi ini diperkirakan antara 1 sampai 12 soal.
4. Materi Sejarah
Materi pelajaran sejarah yang sering keluar di UTBK SBMPTN, yaitu:
- Masa Penjajahan Bangsa Eropa
- Orde Baru dan Reformasi
- Dinamika Politik Dunia
- Demokrasi Liberal dan Terpimpin
- Pendudukan Jepang sampai Proklamasi
- Peradaban Kuno
Baca Juga: Daya Tampung Prodi Kedokteran dari 4 PTN Terbaik untuk UTBK SBMPTN 2022
- Kerajaan Hindu-Buddha
- Masa Pra Aksara
- Hakikat Ilmu Sejarah
- Sejarah Dunia
- Organisasi Regional dan Global
- Kebangkitan Nasional
- Perang Dunia I dan II
Nah, jumlah soal UTBK SBMPTN 2022 untuk materi sejarah ini diperkirakan antara 4 sampai 13 soal.
Adjarian, itulah tadi materi IPS yang sering keluar di UTBK SBMPTN bidang Soshum dan bisa menjadi referensi untuk belajar UTBK SBMPTN 2022.
Baca Juga: Daya Tampung 3 Kampus Seni di Pulau Jawa pada UTBK SBMPTN 2022