Sementara suara yang sudah mencapai 145 desibel dan terdengar secara terus-menerus maka bisa menyebabkan rasa sakit pada pendengaran.
Pencemaran suara ini bisa berasal dari klakson kendaraan bermotor, mesin pabrik, dan alat berat dalam pembuatan bangunan.
Penyebab Degradasi Lingkungan
Nah, beberapa penyebab degradasi lingkungan, antara lain:
1. Abrasi
Baca Juga: Kegiatan Pemanfaatan Lingkungan bagi Pembangunan Berkelanjutan
Abrasi yang terjadi dari ombak laut bisa menyebabkan terjadi degradasi lahan dengan cara alami.
2. Erosi
Erosi bisa terjadi dari alam atau pun dari manusia, salah satunya terjadi karena adanya penebangan liar.
Sementara secara alami, biasanya terjadi saat hujan yang terjadi secara terus-menerus dan menghantam dinding tebing yang menyebabkan erosi atau tanah longsor.
3. Meningkatnya Populasi Manusia
Meningkatnya populasi manusia membuat kebutuhan akan lahan pemukiman menjadi meningkat.
Sehingga, terjadi degradasi lingkungan yang dilakukan untuk membuka lahan pemukiman.
4. Aktivitas Industri
Adanya aktivitas industri yang terus meningkat membuat terjadi degradasi lingkungan akibat pembuangan limbah industri ke sungah, laut, atau tanah.
Baca Juga: Upaya Pelestarian Lingkungan Hidup di Wilayah Daratan dan Perairan
Hal inilah yang kemudian jika tidak diatasi dengan baik lama kelamaan bisa menyebabkan polusi dan bisa mengganggu kehidupan sehari-hari makhluk hidup.
Nah, itulah pembahasan soal seputar bentuk degradasi lingkungan dan penyebabnya yang Adjarian jadikan referensi dalam menjawab salah satu soal pada Uji Kompetensi di halaman 198.