Latihan Soal UTBK SBMPTN Interaksi Sosial, Sosialisasi, dan Pembentukan Kepribadian

By Nabil Adlani, Sabtu, 23 April 2022 | 14:30 WIB
Seorang individu akan melakukan interaksi sosial dan sosialisasi untuk membentuk kepribadiannya. (unsplash/Viktor Forgacs)

adjar.id – Dalam kehidupan bermasyarakat terdapat interaksi sosial, sosialisasi, dan pembentukan kepribadian seorang individu.

Interaksi sosial sendiri adalah suatu proses bertindak dan membalas tindakan yang dilakukan seseorang terhadap orang lain.

Hal ini dilakukan dengan tetap berlandaskan kesadaran adanya orang lain dan terjadi proses penyesuai sesuai dengan tindakan orang tersebut.

Sementara sosialisasi adalah proses pembelajaran pola-pola kehidupan masyarakat yang sesuai dengan nilai, norma, dan kebiasaan yang berlaku.

Ada lima lembaga sosialisasi, yaitu keluarga, kelompok sepermainan, sekolah, lingkungan kerja, dan media massa.

Sosialisasi terbagi menjadi dua bentuk, yaitu sosialisasi primer dan sosialisasi sekunder, Adjarian.

Nah, kepribadian adalah kecenderungan seseorang untuk berperasaan, bersikap, bertindak, dan berperilaku sosial.

Faktor pembentuk kepribadian terbagi menjadi faktor biologis, geografis, kebudayaan, pengalaman kelompok, dan pengalaman unik.

Berikut beberapa contoh soal UTBK SBMPTN berikut ini mengenai materi interaksi sosial, sosialisasi, dan pembentukan kepribadian. Kita latihan soal bersama, yuk!

Baca Juga: Contoh Soal dan Jawaban Materi Interaksi Sosial dan Lembaga Sosial

1. Ani dipatuk induk ayam semasa ia kecil dan menjadi trauma karenanya. Faktor yang membentuk kepribadian Ani adalah...

A. Lingkungan