Benakah Air Tebu Bermanfaat untuk Penyakit Diabetes?

By Atika Mayasari, Kamis, 21 April 2022 | 21:20 WIB
Air tebu adalah minuman alami yang memiliki banyak manfaat bagi tubuh. (pixabay)

adjar.id - Beberapa orang meyakini bahwa air tebu bisa bermanfaat untuk penyakit diabetes.

Nah, meskipun air tebu adalah minuman alami, air tebu memiliki jumlah beban glikemik yang tinggi.

Artinya, air tebu tetap bisa membuat kadar gula darah manusia melonjak naik karena kandungan gula alaminya yang besar, Adjarian.

Oleh sebab itu, air tebu akan tetap berbahaya jika dikonsumsi berlebihan oleh penyandang diabetes.

Tonton video ini, yuk!