adjar.id – Batas wilayah Indonesia terbagi menjadi dua, yaitu secara astrinomis dan geografis.
Adjarian, letak suatu tempat yang ada di permukaan bumi tidak hanya menunjukkan posisinya di antara tempat lainnya, lo.
Letak suatu negara juga menunjukkan karakteristik dari tempat tersebut juga, misalnya daerah pantai akan memiliki karakteristik yang berbeda dengan daerah pegunungan.
Nah, kali ini kita akan membahas mengenai batas wilayah negara Indonesia secara astronomis dan geografis yang menjadi materi IPS kelas 7 SMP.
Batas wilayah yang dimiliki suatu negara dapat diartikan sebagai garis pemisah antarwilayah dan kedaulatan antarnegara.
Hal ini telah disesuaikan berdasarkan hukum Internasional yang berlaku dan disepakati oleh negara-negara di dunia.
Indonesia sendiri memiliki batas wilayah yang berbatasan dengan negara lain ataupun dengan lautan.
Nah, berikut batas wilayah negara Indonesia, baik secara astronomis maupun geografis.
“Secara geografis, Indonesia terletak di antara dua benua, yaitu Asia dan Australia serta dua samudra, yaitu Hindia dan Pasifik.”
Baca Juga: Persebaran Objek Wisata di Indonesia dalam Ilmu Geografi
Batas Wilayah Negara Indonesia secara Astronomis
Letak wilayah negara Indonesia secara astronomis berada pada 6oLU – 11oLS dan 95oBT – 141oBT.