Jawab Soal Teks 'Berkunjung ke Observatorium Bosscha', Kelas 6 Tema 9

By Atika Mayasari, Kamis, 14 April 2022 | 15:40 WIB
Observatorium adalah salah satu tempat perkembangan ilmu teknologi dan astronomi. (pxhere)

Agatha memang tidak sekelas dengan Rima, tetapi mereka sama-sama siswa kelas enam. Agatha seharusnya ikut rombongan Bu Tika, wali kelas mereka.

“Oh, Rima. Terima kasih telah menemukanku. Aku pikir aku tidak akan bisa pulang kembali ke sekolah. Tadi aku pergi ke toilet dulu sebelum rombonganku berangkat. Karena terburu-buru, aku tidak sempat memberitahu Bu Tika dan teman-teman lainnya bahwa aku sedang ke toilet. Ketika aku kembali lagi, mereka sudah tidak ada,” jelasnya sambil tersedu.

“Jangan khawatir, Agatha. Kak Yani akan mengantarmu kembali kerombonganmu, ya. Kak Yani sudah menghubungi pemandu kelompokmu dan memberitahu kalau kamu berada di sini. Di sini juga aman, kok. Kamu tidak perlu khawatir,” hibur Kak Yani.

“Terima kasih, Kak Yani. Lain kali aku harus memberitahu teman yang lain kalau aku sedang meninggalkan rombongan untuk keperluan tertentu,” kata Agatha masih bersedih.

Baca Juga: Jawab Soal Mengidentifikasi Cerita 'Teropong Binokular dan Bintang Jatuh', Kelas 6 Tema 9

Rima mengajak temannya itu ke bagian belakang ruangan dan membagi minumannya agar Agatha tenang. Rima bersyukur temannya itu sudah tenang.

Dalam hati, ia bersyukur karena diingatkan oleh peristiwa ini. Bisa saja Rimamelakukan kesalahan yang sama.

Jawab Soal

Berdasarkan cerita "Berkunjung ke Observatorium Bosscha", kita diminta untuk menentukan tiga bagian cerita, cerita awal, tengah, dan akhir.

1. Bagian awal: Rombongan siswa kelas enam Riba tiba di Observatorium Bosscha yang berada di Lembang, Bandung, Jawa Barat.

Saat berkunjung, rombongan tersebut dipandu oleh Kak Yani salah satu mahasiswi ITB.

Rima dan teman-temannya diminta untuk mengikuti rombongan dengan tertib dan tidak meninggalkan rombongan selama kegiatan berlangsung.