Apa Itu Data dan Apa Syarat Data yang Baik?

By Rahwiku Mahanani, Jumat, 1 April 2022 | 17:40 WIB
Di dalam statistika, ada yang disebut dengan data. (pxhere)

adjar.id - Adjarian mungkin banyak yang sudah tidak asing dengan data.

Di dalam mata pelajaran matematika, khususnya materi statistika, data menjadi salah satu yang sering disebut-sebut.

Nah, sebenarnya apa yang dimaksud dengan data? Data adalah keterangan atau informasi yang bisa memberikan gambaran tentang suatu keadaan.

Jika merujuk pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), data adalah keterangan atau bahan nyata yang dapat dijadikan dasar kajian (analisis atau kesimpulan).

Selain itu, data juga dapat diartikan sebagai informasi dalam bentuk yang dapat diproses oleh komputer, seperti representasi digital dari teks, angka, gambar grafis, atau suara.

Nah, pada dasarnya, data adalah bentuk jamak dari datum, Adjarian.

Dikutip dari sumber yang sama, datum adalah satu informasi, informasi tunggal, atau bentuk tunggal dari data.

Datum merupakan keterangan atau informasi yang didapatkan dari suatu pengamatan.

"Data merupakan keterangan atau informasi yang bisa memberikan gambaran mengenai suatu keadaan."

Baca Juga: Apa Bedanya Data Kuantitatif dan Data Kualitatif?

Syarat Data yang Baik

Nah, ada beberapa syarat supaya sebuah data dapat disebut sebagai data yang baik, Adjarian.

Berikut ini beberapa syarat data yang baik.

1. Data harus objektif atau sesuai dengan keadaan yang sebenarnya.

2. Data harus representatif atau mewakili.

3. Data harus relevan dengan masalah yang dipecahkan.

4. Data harus up to date.

"Salah satu syarat data yang baik adalah data bersifat objektif."

Nah, itulah pengertian dan syarat data yang baik, Adjarian.

Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi Statistika, TIU SKD CPNS

O iya, kita bisa mendapatkan data karena sebelumnya data tersebut telah dikumpulkan.

Nah, ada beberapa cara mengumpulkan data, Adjarian.

Cara mengumpulkan data bisa melalui angket, wawancara, observasi, dan studi literatur atau dokumen.

Sekarang kita jawab pertanyaan berikut, yuk!

Pertanyaan
Apa saja syarat data yang baik?
Petunjuk: Cek halaman 2.