Memahami Hubungan Gaya dan Gerak pada Peristiwa Pembuatan Gerabah

By Jestica Anna, Kamis, 24 Maret 2022 | 16:00 WIB
Terdapat hubungan gaya dan gerak pada peristiwa pembuatan gerabah. (Piqsels)

adjar.id – Tahukah Adjarian hubungan gaya dan gerak pada peristiwa pembuatan gerabah dari tanah liat?

Sebelum menjawab pertanyaan ini, kita pelajari hubungan gaya dan gerak terlebih dahulu, yuk!

Hubungan antara gaya dan gerak dapat membuat suatu benda menjadi berubah, lo.

Gaya dan gerak memiliki keterkaitan satu sama lain, sehingga gaya bisa memengaruhi gerak suatu objek, Adjarian.

Memangnya, apa yang dimaksud dengan gaya? Gaya adalah upaya yang dilakukan oleh manusia untuk menghasilkan perubahan pada suatu benda.

Gaya juga dapat diartikan sebuah tarikan atau dorongan yang membuat benda dapat bergerak bebas.

Nah, hal-hal terkait gaya dan gerak sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari, lo. Misalnya dalam proses pembuatan gerabah dari tanah liat.

Setelah memahami pengertian di atas, apakah Adjarian sudah terbayang hubungan gaya dan gerak pada proses pembuatan gerabah? Jika belum, coba kita cari tahu bersama, yuk!

“Gaya bisa memengaruhi gerak suatu objek karena adanya keterkaitan antara gaya dan gerak.”

Baca Juga: Hubungan Gaya dan Gerak terhadap Keadaan Benda

Hubungan Gaya dan Gerak pada Peristiwa Membuat Gerabah dari Tanah Liat

Seperti yang sudah kita pelajari sebelumnya, gaya adalah tarikan atau dorongan suatu kekuatan yang memengaruhi keadaan suatu benda.