Cara Bijak dalam Menggunakan Smartphone dalam Kehidupan Sehari-hari

By Nabil Adlani, Kamis, 10 Maret 2022 | 08:30 WIB
Smartphone yang digunakan terlalu sering bisa dapat memberikan dampak buruk. (unsplash/Eddy Billard)

adjar.id – Ada berbagai cara bijak dalam menggunakan smartphone.

Pada era digital saat ini, smartphone sudah menjadi salah satu benda yang paling dibutuhkan manusia.

Adanya smartphone bisa membuat kehidupan sehari-hari menjadi lebih mudah, baik untuk berkomunikasi, memesan makanan, dan lain sebagainya.

Meski begitu, terlalu lama menggunakan smartphone ternyata tidak baik bagi kesehat diri kita, lo.

Sehingga, diperlukan penggunaan yang bijak dalam menggunakan smartphone agar kita tidak merasa kecanduan terhadap barang elektronik ini.

Adjarian, penggunaan smartphone yang bijak bisa memberikan beragam manfaat dan dampak baik bagi kita sendiri.

Smartphone menjadi salah satu teknologi yang mulai terkenal sejak berkembangnya era modernisasi.

Hadirnya smartphone membawa berbagai kemudahan bagi manusia dalam menjalankan kehidupannya.

Yuk, kita simak penjelasan tentang cara bijak dalam menggunakan smartphone berikut ini, Adjarian!

Baca Juga: Cara Merawat Smartphone agar Awet, Salah Satunya Gunakan Charger Asli

Cara Bijak dalam Menggunakan Smartphone

Berikut ini beberapa cara bijak yang bisa dilakukan saat menggunakan smartphone di antaranya:

1. Membatasi Pemakaian 

Terkadang menggunakan smartphone bisa membuat kita lupa waktu sehingga beberapa pekerjaan bisa terlupakan.

Sehingga, dampaknya pekerjaan tersebut akan menumpuk sehingga membuat kita jadi kesulitan.

Maka dari itu, kita bisa membatasi pemakaian smartphone dengan menggunakan saat waktu senggang atau sedang ada yang ingin dibutuhkan melalui smartphone.

Selain itu, kita juga bisa menggunakan aplikasi pengingat, di beberapa smartphone sudah terdapat aplikasi pengingat yang berguna untuk membatasi pemakaian smartphone.

2. Mencoba untuk Mengurangi Penggunaan Media Sosial

Penggunaan media sosial menjadi salah satu hal yang membuat kita tidak bisa lepas dari smartphone.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Jamur di Sekitar Permukaan Smartphone

Terkadang kita malah menjadi takut dan waswas untuk terus melihat media sosial padahal tidak ada sesuatu yang penting.

Nah, hal yang bisa kita lakukan yaitu dengan mencoba untuk mengurangi pemakaian media sosial.

Kita bisa menggantinya dengan melakukan berbagai pekerjaan lain yang jauh dari smartphone.

Sehingga, kita tidak terlalu bergantung dengan adanya smartphone, Adjarian.

3. Mematikan Notifikasi

Terkadang beberapa orang memiliki kebiasaan untuk selalu menjawab pesan yang ada di smartphone yang muncul lewat notifikasi.

Hal ini membuat kita selalu melihat smartphone saat sedang melakukan suatu pekerjaan yang membuat berkurangnya konsentrasi.

Agar hal tersebut tidak terjadi dan kita lebih bijak menggunakan smartphone, kita bisa mematikan notifikasi.

Sehingga kita menjadi lebih fokus dalam pekerjaan dan mulai mengaktifkan notifikasi saat kita sudah senggang. 

Baca Juga: Cara Mengaktifkan Hotspot Smartphone dan Menyambungkannya ke Laptop

4. Membatasi Sendiri

Kecanduan smartphone berasal dari kebiasaan yang kita lakukan terhadap alat elektronik tersebut.

Nah, agar hal tersebut tidak terulang kita bisa mencoba membatasi diri dengan mengurangi penggunaan smartphone.

Kita bisa menggantinya dengan melakukan sosialisasi dengan teman-teman dan lingkungan sekitar.

Adjarian, itulah tadi beberapa cara bijak dalam menggunakan smartphone agar kita terhindar dari rasa kencanduan terhadap alat elektronik tersebut, ya!

Tonton juga video ini, yuk!