adjar.id - Saat belajar bahasa Inggris, Adjarian tentu sering mendengar istilah tense atau tenses.
Apa yang dimaksud dengan tense?
Tense adalah bentuk kata kerja yang menunjukkan waktu suatu kejadian atau aktivitas terjadi.
Dikutip dari Oxford Learner's Dictionaries, tense adalah any of the forms of a verb that may be used to show the time of the action or state expressed by the verb.
Dalam penyusunan sebuah kalimat, tense memegang peranan yang sangat penting, Adjarian.
Sebab, penggunaan dari bentuk tense dapat menunjukkan kapan suatu peristiwa atau kegiatan yang dikatakan oleh penutur terjadi.
Jadi, bentuk tense yang digunakan bisa menginformasikan waktu kejadian.
Nah, dalam hal ini, verb atau kata kerja menjadi bagian yang penting karena perubahan bentuk tense salah satunya terjadi pada kata kerja.
Sebagai contoh, kita menggunakan bentuk tense berupa present continuous untuk mengungkapkan kejadian yang sedang terjadi saat ini.
Baca Juga: Contoh Soal dan Jawaban Simple Present Tense Materi Rewrite Sentence
Misalnya, "I am watching a movie." Kalimat tersebut menunjukkan aktivitas yang sedang terjadi, yaitu menonton film.
Sementara itu, untuk mengungkapkan kejadian yang telah terjadi di masa lampau, bentuk tense yang digunakan adalah past tense.