adjar.id – Mempelajari bahasa Inggris bisa dimulai dari mengenal berbagai kosakata.
Nah, kali ini kita akan mengenal kosakata rambu lalu lintas, Adjarian.
Saat sedang berada di jalan raya, kita akan menjumpai rambu lalu lintas.
Rambu lalu lintas adalah sebuah sarana untuk mengatur ketertiban berlalu lintas di jalan.
Adanya rambu lalu lintas bisa membuat para pengguna jalan mendapatkan informasi tentang perintah, larangan, peringatan, ataupun petunjuk di jalan raya, Adjarian.
O iya, dalam bahasa Inggris, rambu lalu lintas disebut dengan traffic sign.
Ada macam-macam jenis rambu lalu lintas.
Nah, seperti apa rambu lalu lintas dalam bahasa Inggris?
Simak beberapa kosakata bahasa Inggris seputar rambu lalu lintas berikut ini, yuk!
Baca Juga: Kosakata yang Berhubungan dengan Kereta dalam Bahasa Inggris
Kosakata Rambu Lalu Lintas
1. Left turn arrow sign artinya tikungan tajam ke kiri
2. Curve left warning sign artinya tikungan ke kiri
3. Winding road ahead artinya jalan berliku di depan
4. Look out for bicycles artinya peringatan jalur yang banyak dilalui oleh sepeda
5. No entry artinya dilarang melintas
6. No turn right artinya dilarang belok kanan
7. No U turn artinya dilarang melakukan putaran U
8. No cycles artinya sepeda dilarang lewat
Baca Juga: Kosakata yang Berhubungan dengan Kabin Pesawat dalam Bahasa Inggris
9. No motor vehicles artinya kendaraan bermotor dilarang lewat
10. No parking artinya dilarang parkir
11. Stop sign artinya larangan untuk berhenti
12. Don’t overtake artinya tidak boleh mendahului
13. Don’t turn back artinya dilarang putar balik
14. Go straight on artinya tetap jalan lurus
15. Turn left artinya belok kiri
16. Turn round artinya putar balik
17. Roadwork artinya ada perbaikan jalan
Baca Juga: Kosakata yang Berhubungan dengan Farmasi dalam Bahasa Inggris
18. Traffic signals artinya ada rambu lalu lintas
19. Give way artinya hati-hati sebelum melanjutkan
20. Cross path artinya tempat untuk pejalan kaki
21. Dead end artinya jalan buntu
Nah, itulah beberapa contoh kosakata bahasa Inggris seputar rambu lalu lintas, Adjarian.