Mobilitas sosial geografis sering terjadi apabila sumber daya alam di daerah padat penduduk sudah tidak bisa mencukupi kebutuhan untuk hidup.
Sehingga, para penduduk akan mencari tempat lain yang memiliki lahan subur dengan melakukan migrasi atau perpindahan antarwilayah.
“Status sosial bisa menjadi salah satu faktor yang memengaruhi mobilitas sosial.”
Baca Juga: Dampak Positif Terjadinya Mobilitas Sosial
3. Situasi Politik
Apabila situasi politik suatu negara tidak menjadim keamanan penduduk, maka mobilitas sosial bisa terjadi. Para penduduk tersebut akan berpindah untuk mencari daerah yang aman.
4. Motif Keagamaan
Adanya kelompok-kelompok yang menekan terhadap umat beragama lainnya bisa mengakibatkan kelompok lain merasa tertekan.
Hal ini yang membuat kelompok umat beragama lain tersebut akan mengadakan mobilitas sosial.
5. Masalah Kependudukan
Lahan pemukiman yang semakin sempit bisa menjadi pendorong masyarakat untuk mencari wilayah lain.
Hal ini kemudian membuat masyarakat melakukan mobilitas sosial ke tempat yang masih memiliki lahan pemukiman yang luas.